Viral Wanita Ambil Minuman di Nikahan dengan Cara Tak Biasa
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, NASIONAL.
Sebuah video yang memperlihatkan seorang wanita mengambil minuman di nikahan telah viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @/ubdjakan pada Minggu (14/11/2021), terlihat seorang wanita tengah mengambil minuman engan caranya yang unik dan tak biasa.
"Apa gunanya keran," tulis pengunggah video itu sebagai keterangan unggahannya.
Ambil minuman
Video itu tampaknya direkam oleh seseorang yang menjadi tamu undangan di acara nikahan tersebut.
Dalam video yang telah ditonton lebih dari 297 ribu kali itu memperlihatkan seorang wanita yang mengambil minuman dari sebuah dispenser di meja.
Tidak diketahui apa jenis minuman tersebut. Minuman itu terlihat berwarna coklat kehitaman menyerupai teh.
Wanita itu mengambil minuman dengan beberapa gelas plastik. Hal yang disorot, yaitu cara wanita itu mengambil minuman-minuman tersebut.
Ia memilih untuk mengambil minuman itu dengan sebuah sendok sayur besar. Wanita itu tampak kesulitan dalam mengambilnya lantaran minuman itu sudah hampir habis.
Ia terlihat berusaha berjinjit dan memasukkan sendok sayur itu ke dalam dispenser supaya minumannya tersendok.
Perekam video itu tampaknya terheran-heran dengan cara wanita itu saat mengambil minuman.
Pasalnya, di dispenser itu terdapat sebuah keran di bagian depannya. Perekam video heran mengapa wanita itu tidak menggunakan cara mudah, yaitu menuangkan minuman dengan membuka keran di depannya.
Wanita itu justru memilih untuk bersusah payah dalam mengambil minuman dengan sendok sayur.
Hingga berita ini terbit, Rabu (17/11/2021), tidak diketahui di mana lokasi kejadian tersebut.
Tanggapan warganet
Melihat video kocak itu, warganet sontak membanjiri kolom komentar dengan beragam tanggapan. Mereka tampak terheran-heran dengan cara wanita tersebut saat mengambil minuman.
"Kalau ada yang susah kenapa harus yang mudah?" tulis seorang warganet di kolom komentar.
"Itu es cincau kalo pake keran tersumbat," tulis seorang warganet.
"Keran: tetaplah pasang badan walaupun ga dianggap," sahut warganet lain.
"Lu nya aja yang ga ngerti cilll -,- keran depan tuh buat tamu yang mau nambah, itu si mbanya pake centong karna emang posisi dia penjaga stand," tambah warganet lain.
"Sengaja ditakar kali biar tamu lain kebagian dan pada ga ngambil banyak banyak," tulis seorang pengguna TikTok.
"Biar ga ngantri n kerumunan kalo pake pancuran atau rusak pancurannyam rajin ibunya biar lebih cepat langsung ambil aja airnya," tulis warganet yang lainnya.
"Tutorial mempersulit hidup," sahut yang lain.
"Positif thinking aja siapa tau krannya rusak," tulis warganet lain.(sumber: suara.com)
Reporter: bbn/net