Prediksi Jerman vs Jepang di Piala Dunia 2022
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DUNIA.
Jerman vs Jepang di Stadion Khalifa International bakal menandai laga pembuka penyisihan Grup E Piala Dunia 2022, Rabu (23/11). Pertandingan Jerman vs Jepang diprediksi akan berjalan sengit.
Di atas kertas Jerman diunggulkan dari materi pemain. Namun Jepang membawa kutukan Tanah Asia yang kerap membikin rumit perjalanan Jerman.
Pada 2018, Jerman harus terhenti langkahnya oleh Korea Selatan di fase grup. Trauma tersebut tentunya tak ingin kembali dibawa der Panser. Bersama pelatih baru Hansi Flick, Jerman telah menunjukkan perkembangan yang menjanjikan.
Grup E ini tergolong dihuni para kompetitor berat. Selain Jerman dan Jepang, grup ini juga dihuni Spanyol dan Kosta Rika. Kemenangan alias tiga poin di awal menjadi cara terbaik untuk mengamankan posisi pada laga-laga berikutnya.
Jerman Lumat Jepang (Jun Mahares)
Setelah gagal total di Piala Dunia 2018, Jerman berambisi meraih hasil positif di Qatar. Kombinasi pemain senior dan muda jadi kekuatan sendiri bagi Tim Panther kali ini.
Dengan kekuatan yang memadai, Jerman saya prediksi bakal tancap gas untuk menaklukkan Jepang. Apalagi pesaing mereka juga bukan tim sembarangan seperti Spanyol, dan Kosta Rika.
Thomas Muller dkk tentu mengincar kemenangan besar sebagai modal mereka lolos ke babak 16 besar. Jika bisa bermain sabar, saya prediksi Jerman setidaknya bisa menang dengan skor 3-0.
Jerman Langsung Ngegas (Haryanto Tri Wibowo)
Kekalahan dari Korea Selatan di Piala Dunia 2018 tentu masih diingat para pemain Jerman di laga ini. Terlebih Jepang merupakan salah satu tim terbaik Asia dan punya banyak pemain yang berbasis di Eropa.
Jerman tentunya harus bekerja keras menghadapi permainan tidak kenal lelah Jepang. Terlebih sudah ada kejutan Arab Saudi mengalahkan Argentina, dan tentunya hal itu akan membuat tim Samurai Biru semakin termotivasi.
Namun Jerman saya prediksi bisa mengatasi tekanan Jepang dan menang 3-0 di laga ini.
Jerman Kesulitan Lawan Jepang (Putra Permata Tegar Idaman)
Tekanan yang mengiringi langkah Jerman ke Piala Dunia 2022 tidak main-main. Kegagalan di turnamen besar sebelumnya ikut memperbesar beban yang ada di pundak pemain Jerman.
Situasi ini yang bisa dimaksimalkan oleh Jepang. Dengan permainan kolektif, Jepang bakal punya asa merepotkan Jerman.
Skor imbang 1-1 di laga ini.
Pelajaran Berharga Shin Tae Yong untuk Jerman (Nova Arifianto)
Pengalaman adalah guru terbaik. Jerman mengalami kegagalan total empat tahun lalu setelah dikandaskan Korea Selatan yang berada di bawah arahab Shin Tae Yong.
Waktu berlalu, sulit melihat Jerman tidak berbenah. Hansi Flick didatangkan demi permainan tempo tinggi, progresif, dan menekan.
Jepang merupakan kesebelasan yang bermain dengan organisasi tim bagus.
Pemahaman 'main bola' ala Die Mannschaft juga didapat 8 anggota skuad Samurai Biru yang merantau ke Jerman. Jepang sangat mungkin menyulitkan si pengoleksi empat gelar juara dunia.
Prediksi Jerman vs Jepang kali ini tampaknya bisa berakhir dengan skor 3-1.
Jerman Hajar Jepang 3-1 (M Rizki Haerullah)
Jerman dan Jepang sama-sama memiliki catatan penampilan yang kurang konsisten dalam lima pertandingan terakhir yang dimainkan. Situasi ini harus menjadi perhatian Jerman yang diunggulkan bisa meraih kemenangan dalam laga ini.
Sebaliknya, Jepang juga harus bisa membuat kejutan saat kondisi Jerman belum maksimal. Saya memprediksi Jerman akan mengalahkan Jepang dengan skor 3-1.
Jepang Tak Cukup Kuat Bendung Jerman (Juprianto Alexander)
Aroma Jerman di timnas Jepang membuat bentrok melawan Jerman terbilang menarik. Secara karakter, Samurai Biru jelas sudah tahu betul dengan cara main Jerman.
Keuntungan ini bisa memberikan dorongan keyakinan untuk Jepang. Meskipun Jerman tentu tak akan membiarkan Jepang mengakhiri laga dengan kemenangan.
Jerman sebagai tim spesialis turnamen akan menunjukkan taji mereka di laga ini. Anak asuh Hansi Flick akan keluar sebagai pemenang dengan skor 3-1.(sumber: cnnindonesia.com)
Editor: Juniar
Reporter: bbn/net