search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Bacaleg Gerindra Bali Tes Kesehatan Serentak, De Gadjah Yakin Terpilih Caleg Berkualitas
Sabtu, 6 Mei 2023, 11:06 WITA Follow
image

beritabali/ist/Bacaleg Gerindra Bali Tes Kesehatan Serentak, De Gadjah Yakin Terpilih Caleg Berkualitas.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Seluruh jajaran bakal calon legislatif (Bacaleg) Gerindra di Bali serentak melakukan tes kesehatan di sejumlah rumah sakit, Jumat (5/5/2023). Untuk Bacaleg tingkat Kota, DPRD Bali Dapil Denpasar dan DPR RI dilakukan di RSUD Wangaya Denpasar.

Ketua DPD Gerindra Provinsi Bali, Made Muliawan Arya atau De Gadjah mengatakan adapun selain tes kesehatan juga dilakukan tes kerohanian atau psikologi.  

"Untuk di Denpasar hari ini serentak melakukan tes kesehatan, dari calon DPR RI, DPRD Provinsi dan Kota sedangkan untuk di kabupaten dilakukan di RSUD daerah masing - masing," ujarnya saat ditemui di RSUD Wangaya. 

Terkait mengenai kesiapan Bacaleg, sejauh ini pria yang juga Wakil DPRD Kota Denpasar ini mengaku sudah siap 100 persen. Bahkan untuk kuota perempuannya dinilai melebihi. 

Selanjutnya, pihaknya masih menunggu keputusan dari DPP Gerindra pusat untuk memutuskan memilih siapa yang maju menjadi caleg melalui Surat Keputusan (SK). Baru kemudian setelahnya, pihaknya menjadwalkan pendaftaran Caleg Gerindra di Bali secara serentak pada tanggal 8 Mei 2023, pukul 08.00 WITA, dan menit ke-8.

"Kalau sudah disubmit mungkin tanggal 8, jam 8 menit 08. Tapi kalau di Jakarta belum disubmit kita pilih tanggal 11, pukul 11.08 WITA," ujarnya, sembari memilih waktu tersebut sebagai bentuk kearifan lokal.

Ia meyakini caleg yang terpilih ikut pada Pileg 2024 merupakan kader Gerindra Bali yang berkualitas karena sudah diseleksi ketat dari DPP Gerindra Pusat dimana selain tolak ukur loyalitas dan keaktifan kepada partai juga dinilai sejauh mana kedekatannya dengan rakyat.

"Meski masuk dalam struktur kepengurusan, belum tentu bacaleg lolos menjadi caleg. Tapi juga kami nilai sejauh mana keaktifan dan keterlibatannya dalam masyarakat," kata pria yang juga menjabat sebagai Ketua Pertina Bali itu.  

De Gadjah menatap optimis Pemilu 2024 mendatang karena baginya merupakan titik Balik dari Pemilu 2019 lalu. Pasalnya saat itu, partai Gerindra merasa berada dalam titik lemah dengan adanya berbagai isu dan fitnah yang tidak benar.

Optimisme inilah yang membuatnya menargetkan suara partai Gerindra Bali pada Pemilu 2024 mendatang berada di posisi ke-2 dan memenangkan Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto sebagai Presiden 2024.

Sementara Kabid Humas dan Promosi RS Wangaya, I Made Suardi Kusuma mengatakan pihaknya menyiapkan dua tempat untuk melayani para bakal calon legislatif yang akan melakukan tes kesehatan sebagai persyaratan Pendaftaran balon di KPU.

Masing - masing tempat tersebut, satu dipersiapkan untuk melayani tes kesehatan bagi bakal calon baru dan satu lagi disiapkan untuk tes kesehatan bakal calon yang sudah duduk sebelumnya alias petahana atau incumbent. 

"Sudah ada puluhan yang melakukan tes kesehatan sejak kami membuka fasilitas pelayanan tes kesehatan di RSUD Wangaya pada 2 Mei 2023 lalu. Sejauh ini berjalan lancar dan tidak mengganggu pelayanan karena sudah kita bagi," tutupnya.

Editor: Redaksi

Reporter: Gerindra Bali



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami