Rumpun Bambu Timpa Kabel Listrik dan Tutup Jalan di Payangan
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, GIANYAR.
Bencana alam pohon tumbang rumpun bambu menutup jalan Desa Melinggih Kelod, Kecamatan Payangan pada Kamis 18 April 2024 pukul 10.48 WITA. Rumpun bambu juga menimpa kabel.
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Gianyar, Gusti Ngurah Dibya Presasta menyatakan penyebab kejadian karena kondisi tanah labil. "Upaya yang dilakukan mengerahkan anggota TRC BPBD Gianyar ke lokasi kejadian untuk melakukan penanganan," jelas dia.
Karena kabel yang ditimpa milik PLN, demi keamanan, maka penanganan melibatkan PLN. "Pukul 12.40 wita penanganan sudah dapat diselesaikan," ungkap dia.
Selain itu, BPBD juga menangani pohon miring membahayakan pengguna jalan di Dusun Susut, Desa Buahan, Kecamatan Payangan pada Rabu, 17 April 2024 pukul 15.43 WITA. Lantaran pohon terlalu tinggi, mencapai 15 meter, maka penanganan dibantu BPBD Gianyar.
Editor: Robby
Reporter: bbn/gnr