search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Amarta Detox Hadir di Canggu, Solusi untuk Kesehatan Holistik, Maudy Koesnadi Kepincut
Senin, 10 Juni 2024, 22:51 WITA Follow
image

beritabali/ist/Amarta Detox Hadir di Canggu, Solusi untuk Kesehatan Holistik, Maudy Koesnadi Kepincut.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Amarta Detox, sebuah outlet limfatik detoks massage inovatif hadir di Canggu, Badung. Outlet ini secara resmi dibuka pada Senin, 10 Juni 2024. 

Didedikasikan untuk memberikan tempat bagi individu yang mencari pemeliharaan kesehatan holistik, Amarta Detox menawarkan serangkaian layanan yang dirancang untuk memenuhi beragam kebutuhan klien, mulai dari limfatik massage hingga perawatan detoks wajah dan perawatan penjagaan kerampingan tubuh. 

Dengan tim profesional yang berdedikasi, termasuk fisioterapis bersertifikat dan spesialis detoks limfatik treatment, Amarta Detox menawarkan kesehatan dan vitalitas yang optimal bagi konsumennya.

Menurut Lisa Zen Purba, pemilik Amarta Detox, tempat ini ia dirikan karena alasan pribadi yang mendalam terhadap dampak kanker limfatik, di mana beberapa tantenya mengidap kanker limfatik (kelenjar getah bening).

Selain itu sebagai seorang ibu, Lisa juga menyadari mengenai bahaya alergi dan juga treatment yang dibutuhkan oleh anaknya yang berkebutuhan khusus.

"Karena alasan-alasan tersebut, saya mendirikan Amarta Detox. Misinya adalah untuk menciptakan suatu tempat di mana individu dapat menemukan treatment untuk membersihkan toxin tubuh dengan limfatik massage sebagai passive treatment dan physical theraphy untuk active movement," tukas Lisa.

Melalui penelitian dan eksplorasi selama beberapa tahun, kekuatan detoksifikasi melalui limfatik massage, suplemen herbal, dan pilates rehab menjadi bukti sebagai metode efektif untuk membersihkan tubuh dari racun, menguatkan otot, melancarkan peredaran darah, dan meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

Adapun tujuan terapi Amarta Detox adalah membantu individu mengurangi stres, mendapatkan kulit awet muda, mengurangi sakit dan menguatkan otot.

Produk dan pelayanannya meliputi Amarta Detox Massage dan Amarta Healing Massage, dirancang untuk meredakan peradangan, meningkatkan detoksifikasi, dan mengembalikan keseimbangan tubuh.

Juga terdapat detox facial, accupressures & fisioterapi. Amarta Detox berkomitmen untuk menyediakan lingkungan yang membina individu agar dapat menemukan kenyamanan dan dukungan dalam perjalanan kesehatan mereka. 

"Kami mengundang Anda untuk merasakan kekuatan transformatif Amarta Detox dan memulai perjalanan menuju diri Anda yang lebih sehat dan bahagia. Apakah Anda sedang mencari bantuan dari alergi, rasa sakit, atau sekadar ingin meremajakan tubuh dan pikiran Anda, Amarta Detox hadir untuk mendukung setiap langkah Anda," pungkasnya.

Kehadiran perawatan kesehatan holistik tidak hanya menarik minat kalangan umum, namun juga artis, salah satunya Maudy Koesnaedy. Artis ibukota yang sekarang tinggal di Bali bersama keluarganya itu mengaku limfatik detox massage inovatif ini sangat bagus dan sudah disarankan lama oleh dokter kenalannya.

“Kebetulan aku senang meditasi, yoga, dan pas konsultasi katanya limfatik detoks ini bagus,” katanya.

Pemeran Zaenab pada serial Si Doel Anak Sekolahan ini sebenarnya tidak ingin membuang waktu jika hanya untuk pijat atau spa lantaran lebih memilih kepada aktivitas keluarga atau kegiatan penting lainnya.

Tetapi, kata dia, jika berkaitan dengan kesehatan dan wellness akan dipertimbangkan untuk dicoba. 

“Ini pengalaman pertama saya, dan mudah-mudahan membantu merelaksasi serta memberikan dampak terbaik bagi tubuh,” tutup artis yang awal mulanya bergelut di bidang model itu.

Editor: Robby

Reporter: bbn/adv



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami