search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Jibom Butuh 3 Jam Pastikan Tas Coklat Misterius Diduga Bom di Depan Bandara Ngurah Rai
Selasa, 27 Agustus 2024, 18:55 WITA Follow
image

beritabali/ist/Jibom Butuh 3 Jam Pastikan Tas Coklat Misterius Diduga Bom di Depan Bandara Ngurah Rai.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Tas warna coklat diduga berisi bom mengegerkan warga yang melintas di depan VIP Room Bandara I Gusti Ngurah Rai, pada Selasa 27 Agustus 2024 sekitar pukul 06.30 WITA. Setelah dibuka Tim Jibom dari Brimob Polda Bali ternyata tidak ada isinya alias kosong. 

Kabid Humas Polda Bali Kombespol Jansen Avitus Panjaitan membenarkan penemuan tas warna coklat yang semula diduga bom tersebut. Dijelaskanya, pihaknya telah memintai keterangan saksi Ni Made Sucita (44), yang bertugas sebagai tukang sapu dan pertama kali menemukan tas tersebut. 

Diterangkanya, saksi Sucita saat itu sedang menyapu dan menerima laporan dari warga yang sedang berolahraga di seputaran VIP Bandara I Gusti Ngurah Rai, sekitar pukul 06.30 WITA. 

Warga tersebut mengaku menemukan sebuah tas di depan VIP Bandara I Gusti Ngurah Rai. Saksi Sucita selanjutnya melaporkannya ke saksi Prayoga, petugas Avsec yang sedang bertugas di VIP Bandara I Gusti Ngurah Rai. Kejadian ini dilaporkan ke Polres Kawasan Bandara. 

Polres Kawasan Bandara dipimpin langsung Kapolres Kawasan Bandara AKBP I Ketut Widiarta, S.H., S.I.K., M.Si, langsung menuju ke lokasi. Polda Bali juga mengerahkan Tim Jibom Gegana Polda Bali yang berjumlah 11 personel. 

Dua unit mobil Gegana dan Tim Jibom dari Brimob dikerahkan ke lokasi sekitar pukul 09.51 WITA. Setiba di TKP, Tim Jibom melaksanakan pemasangan alat X-ray didekat tas warna coklat Tua (kulit) berukuran 40x30 cm dengan posisi berada di atas trotoar. Setelah dilaksanakan X-Ray selama 15 menit tidak ditemukan adanya bom di dalam tas, dan langsung diamankan oleh Tim Jibom untuk dibuka. 

"Tas warna coklat itu dibuka oleh Tim Jibom dan tidak ditemukan apapun (kosong). Dibutuhkan waktu kurang lebih 3 jam untuk memastikan bahwa temuan tersebut benar-benar aman. Barang bukti sudah diamankan di mako Brimob Polda Bali," beber Kombes Jansen.

Penemuan tas dikira bom itu sempat memacetkan jalur lalu lintas sekitar 15 menit yang kemudian dialihkan melalui VIP Room Pemda. Polisi masih menyelidiki siapa pemilik tas tersebut. 

Editor: Robby

Reporter: bbn/spy



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami