Erdogan Anggap Politikus Barat Kurang Ajar ke Putin
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DUNIA.
Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan, menyebut sejumlah politikus negara-negara Barat terutama Amerika Serikat sudah berlaku kurang ajar terhadap Presiden Rusia, Vladimir Putin.
"Anda tahu sikap politikus Barat terhadap Putin, tidak pantas dalam politik," ujar Erdogan dalam wawancara dengan televisi pemerintah Rusia TRT, seperti dikutip dari Russia Today.
"Sikap yang Anda tunjukkan akan menjadi sikap yang akan Anda dapatkan sebagai balasannya," kata Erdogan lagi.
Erdogan menyinggung masukan ini dengan kemampuan Ankara yang berhasil menegosiasikan kesepakatan antara Rusia dan Ukraina terkait ekspor gandun. Ia juga menyebut ketika Turki menjadi tuan rumah negosiasi awal antara Rusia dan Ukraina meski pada akhirnya gagal karena disebut-sebut direcoki Barat.
"Kami punya keseriusan untuk meletakkan kesepakatan ini dalam praktik nyata," ujar Erdogan terkait negosiasi gandum antara Rusia dan Ukraina yang dimediasi Turki.
Salah satu kesepakatan terkait ekspor gandum adalah pengamanan di jalur Laut Hitam termasuk dari Pelabuhan Azov di Ukraina.
Turki sendiri memutuskan tetap berada dalam posisi yang netral terkait konflik Rusia vs Ukraina. Ankara tak ikut sejumlah negara Barat termasuk Amerika Serikat dan sekutunya menjatuhkan sanksi ekonomi kepada Rusia.
Meski demikian, Turki tetap menjual drone Bayraktar TB-2 kepada Ukraina untuk melawan Rusia. Terkait hubungannya dengan Rusia, Erdogan menegaskan Turki hanya fokus pada relasi yang saling menguntungkan seperti haknya proses perdamaian di negara tetangga, Suriah.(sumber: cnnindonesia.com)
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/net