Luhut Minta Seluruh Kadispar Nonton WSBK Mandalika di Lombok
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, NTB.
Seluruh kepala dinas di seluruh provinsi diminta ikut menonton World Superbike Championship (WSBK) 2023 di Lombok yang akan digelar Maret mendatang.
Sesuai temanya nanti "bangga berwisata di Indonesia", seluruh kepala dinas pariwisata seluruh provinsi juga diminta untuk menggelar meeting, incentive, convention, and exhibition (MICE) di Lombok.
Kepala Dinas Pariwisata Nusa Tenggara Barat (NTB), Jamaluddin Malady mengaku mendapat perintah Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan agar seluruh kepala dinas di seluruh provinsi ikut menonton WSBK nanti di Lombok.
"Nanti meeting pada 4 Maret 2023. Setelah itu, semua kepala dinas akan diminta untuk nonton WSBK. Temanya nanti bangga berwisata di Indonesia," ujarnya, Selasa (17/1) dari Mataram.
"Sesuai perintah pak Luhut, semua pejabat daerah wajib meeting di Lombok sebelum WSBK 2023. MICE nanti di Lombok," terang dia, dikutip dari detik.
"Kita sudah minta semua dinas pariwisata di 10 kabupaten-kota di NTB, harus siap dari sekarang mempersiapkan semua homestay sebagai tempat menginap para peserta MICE," lanjut Jamal.
Pemerintah Provinsi (Pemprov) NTB akan menyiapkan seluruh layanan hospitality dan lainnya untuk menyambut para tamu yang akan menggelar MICE di Pulau Lombok.
"Mudah-mudahan ini bisa lebih membangkitkan lagi event WSBK ketiga kita di Indonesia," kata Jamal.
Jamal mengungkapkan sesuai perintah Gubernur NTB Zulkieflimansyah, penonton WSBK seri kedua di Sirkuit Mandalika ditargetkan tembus hingga 100 ribu penonton.
"Pak Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Sandiaga Salahuddin Uno memang target 75 ribu. Pak Gubernur target 100 ribu penonton," tutur Jamal.
Apalagi, harga tiket WSBK sudah didiskon hingga 75 persen. Selain itu, jumlah kursi penonton di seluruh tribun Sirkuit Mandalika bisa menampung hingga 200 ribu penonton.
"Jadi, ini (target 100 ribu penonton) sangat realistis bisa tembus," pungkas Jamal.
Editor: Robby
Reporter: bbn/lom