Seri GT World Challenge Asia di Sirkuit Mandalika Dibatalkan
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, NTB.
Perhelatan GT World Challenge Asia (GTWCA) di Sirkuit Mandalika telah dibatalkan oleh pihak promotor. Sebelumnya, seri balap mobil sport tersebut rencananya akan berlangsung pada 21-23 Oktober mendatang.
Hal itu disampaikan melalui keterangan di website resmi GTWCA, Kamis (4/8) lalu. Pembatalan tersebut dikarenakan Sirkuit Mandalika harus melakukan sejumlah improvement pada trek untuk persiapan gelaran kejuaraan dunia World Superbike (WSBK) November 2022.
Meskipun Sirkuit Mandalika telah memiliki standarisasi FIM dengan status grade A hingga sukses menjadi tuan rumah MotoGP dan WSBK, SRO Motorsports selaku promotor GTWCA mengakui homologasi Sirkuit Mandalika untuk menyesuaikan dengan kebutuhan balapan mobil sport tidak mungkin bisa diselesaikan hingga Oktober mendatang.
Setelah improvement dilakukan oleh pengelola Sirkuit Mandalika, barulah homologasi bisa dilakukan untuk standarisasi FIA, sedangkan sisa waktu yang ada diyakini tidak akan cukup mengejar jadwal GTWCA tahun ini.
Co-director Championship GT World Challenge Asia, Benjamin Franassovici mengatakan pengaspalan ulang Sirkuit Mandalika menjadi salah satu alasan balapan mobil ini dibatalkan. Bagi pihaknya, situasi ini sangat disayangkan dan tentu saja tidak pernah mereka bayangkan ketika kalender diumumkan Desember lalu.
Sebelumnya ia telah mengetahui masalah homologasi selama beberapa waktu dan telah mencoba mencari solusi yang memungkinkan untuk mengunjungi Mandalika sesuai rencana. Namun ia mengaku telah kehabisan semua kemungkinan untuk bisa diadakan pada tahun 2022.
“Saya tahu ini akan mengecewakan bagi tim dan pembalap kami, dan juga penggemar di Indonesia yang sudah menantikan Fanatec GT World Challenge Asia di Mandalika. Kami berharap masalah ini bisa diselesaikan,” ujarnya.
Jika homologasi untuk balapan mobil sport dapat diselesaikan, pihaknya berharap GTWCA dapat digelar di Sirkuit Mandalika pada seri tahun depan.
Setelah seri di Sirkuit Mandalika dibatalkan, musim kejuaraan 2022 berlanjut di Sportsland SUGO pada 19-21 Agustus sebelum berakhir satu bulan kemudian di Okayama.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/lom