The next-generation blog, news, and magazine theme for you to start sharing your stories today!
Save on Premium Membership
Get the insights report trusted by experts around the globe. Become a Member Today!
View pricing plansNew York, USA (HQ)
750 Sing Sing Rd, Horseheads, NY, 14845Call: 469-537-2410 (Toll-free)
hello@blogzine.comPemerintah Gagal Kembangkan Pengelolaan Lingkungan Berbasis Masyarakat
Denpasar
BERITABALI.COM, DENPASAR.
Pemerintah dinilai gagal dalam upaya pengembangan program pengelolaan lingkungan berbasis masyarakat. Kegagalan tersebut terjadi karena pengembangan pengelolaan lingkungan berbasis masyarakat yang dikembangkan pemerintah cenderung bernuansa proyek.
Direktur Yayasan Wisnu Made Suarnata menyampaikan jika pemerintah serius mengembangkan pengelolaan lingkungan berbasis masyarakat maka pemerintah harus membangun kesadaran dan memunculkan peluang-peluang yang dapat dikembangkan masyarakat untuk meningkatkan taraf ekonomi mereka.
Apalagi selama ini upaya membangun kesadaran masyarakat dalam pengelolaan lingkungan yang dilakukan pemerintah hanya sebatas kegiatan sosialisasi tanpa pendampingan yang berkelanjutan.
“ada istilahnya jargon proyek penyadaran, tetapi proyeknya sebatas sosialisasi yang mungkin sudah sangat basi dan biasa dilakukan tanpa menggugah, kemasannya memang dibuat penyadaran masyarakat tetapi tetap cara lakunya tetap proyek dan masih seperti dulu-dulu tidak ada proses inovatif,” ujar Made Suarnata.
Made Suarnata berharap pemerintah melakukan evaluasi ulang terhadap konsep pengembangan program pengelolaan lingkungan berbasis masyarakat. Jika tetap berbasis proyek maka pemerintah akan tetap gagal membangun kemandirian masyarakat dalam menjaga lingkungan.
Reporter: bbn/net
Berita Terpopuler
ABOUT BALI

Film Dokumenter Hidupkan Kembali Sejarah Tari Kecak di Bedulu

Makna Tumpek Landep Menurut Lontar Sundarigama

Tari Sanghyang Dedari Nusa Penida Diajukan Jadi Warisan Budaya Tak Benda

Mengenal Tetebasan Gering, Topik Menarik di Festival Lontar Karangasem
