search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Peluncuran 3 Novel Wayan Jengki dan Frans Nadjira
Sabtu, 31 Oktober 2015, 08:30 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Beritabali.com, Denpasar. Sastrawan Wayan Jengki Sunarta (40) dan Frans Nadjira (73) meluncurkan novel terbaru mereka. Novel tersebut adalah “Magening” karya Wayan Jengki Sunarta dan novel “Jejak-jejak Mimpi” dan “Keluarga Lara”, dua novel karya Frans Nadjira. Ketiga novel itu diterbitkan Penerbit Kaki Langit Kencana, Jakarta, 2015.
 
Ketiga novel memiliki latar peristiwa yang berbeda dengan konflik, tokoh-tokoh, yang mencerminkan proses cipta yang panjang. Novel Frans Nadjira menguraikan latar konflik di Sulawesi Selatan semasa perlawanan Kahar Muzakkar. Sedangkan novel Magening karya Jengki mengritisi situasi sosial budaya di Bali timur.
 
 
Peluncuran tiga novel digelar dalam program bulanan “Pustaka Bentara”, pada hari Sabtu, 31 Oktober 2015, jam 18.30 Wita, di Bentara Budaya Bali, Jl. Bypass Ida Bagus Mantra No. 88 A, Ketewel, Gianyar, Bali.
 
Dalam peluncuran ini akan diadakan diskusi dengan pembicara I Made Sujaya, S.S, M.Hum (jurnalis, penulis, dosen) dan moderator Drs. Ida Bagus Darmasuta. Selain itu dimeriahkan dengan pemutaran film pendek karya Dadi Reza Pujiadi tentang sosok sastrawan Frans Nadjira dan Wayan Jengki Sunarta, teaterisasi cuplikan novel “Jejak-jejak Mimpi” oleh Teater Rubik’z SMAK Harapan, Denpasar, pembacaan cuplikan novel “Magening” oleh penyair Muda Wijaya, musikalisasi puisi oleh Kelompok Sekali Pentas (Heri Windi Anggara, dkk). Dalam kesempatan ini, FransNadjira dan Jengki juga akan membacakan puisi-puisinya.[bbn/rls]

Reporter: bbn/rls



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami