search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Meliburkan Kampus Sepekan, Rektor Dwijendra: Agar Tidak Ada Aksi yang Ditunggangi
Selasa, 27 November 2018, 17:55 WITA Follow
image

beritabali.com/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Rektor Universitas Dwijendra Rektor Universitas Dwijendra Dr. Putu Dyatmikawati, S.H.,M.Hum mengatakan adanya surat pengumuman dari pihak kampus untuk meliburkan mahasiswanya pada tanggal 27 November hingga 2 Desember 2018 dimaksudkan agar menjaga situasi agar tidak ditunggangi aksi oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
 
 
Disamping itu, lanjutnya kebijakan ini dinilai tidak mengganggu aktivitas kampus karena ujian tengah semester (UTS) telah berlangsung minggu lalu sehingga suasana belajar mengajar pun fakultatif. "Maka dari itu untuk menjaga situasi dan efektifitas belajar mengajar, kami mengambil inisiatif untuk meliburkan mahasiswa," tandasnya.
 
Terkait kisruh yang terjadi antara dua pihak Yayasan, dia lebih memilih untuk tidak berkomentar dan tidak ikut campur urusan internal Yayasan tersebut. Ia mengharapkan agar proses hukum yang berlangsung dalam suasana aman, nyaman dan secara kekeluargaan. 

Reporter: bbn/rob



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami