Akun
guest@beritabali.com

Beritabali ID:


Langganan
logo
Beritabali Premium Aktif

Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium




Mobil Nyungsep Masuk Sungai Gegara Pengemudi Main Smartphone

Selasa, 23 Februari 2021, 16:15 WITA Follow
Beritabali.com

beritabali.com/ist/suara.com/Mobil Nyungsep Masuk Sungai Gegara Pengemudi Main Smartphone

IKUTI BERITABALI.COM DI GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Diduga tidak konsentrasi gara-gara mainan smartphone seorang pengendara mobil city car terperosok ke sungai di Jalan Jemursari, Kota Surabaya, Selasa (23/02/2021).

Pengendara bernama Machfud. Ia tidak sadar tiba-tiba roda kendaraan depannya tiba-tiba masuk ke badan sungai gegara terlalu asyik bermain smartphone.

Seperti dijelaskan Kepala Bidang Operasional Dinas Pemadam Kebakaran Kota Surabaya, Bambang Vistadi, saat itu pengendara sedang putar balik. Namun konsentrasinya terpecah karena sembari memegang ponsel.

"Gak ada korban jiwa atau luka parah karena mobil putar balik jadi kecepatannya rendah. Kini mobil sudah berhasil dievakuasi," katanya kepada beritajatim.com, jejaring media suara.com, Selasa (23/2/2021).

Lebih lanjut Bambang Vistadi menjelaskan, petugas Damkar Surabaya mengerahkan satu unit mobil damkar jenis mobil rescue untuk menarik kendaraan.

Meski membutuhkan waktu, petugas akhirnya bisa menari mobil ke jalan di kedalaman sungai yang mencapai 2 meter lebih ini. Beruntung sungai dalam kondisi normal sehingga debit air tak besar dan menyusahkan proses evakuasi.

Sementara untuk kondisi korban pengendara yakni Machfud warga Perum Villa Jasmin 3 Block C ini tak mengalami luka parah. Meski demikian pengendara ini harus membawa mohilnya ke bengkel karena mengalami kerusakan pada body depan dan belakang.(sumber: suara.com)

Beritabali.com

Berlangganan BeritaBali
untuk membaca cerita lengkapnya

Lanjutkan

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami