Akun
guest@beritabali.com

Beritabali ID:


Langganan
logo
Beritabali Premium Aktif

Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium




Capaian Vaksinasi Tertinggi di Kecamatan Terima Penghargaan

Selasa, 22 Juni 2021, 12:50 WITA Follow
Beritabali.com

beritabali/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KARANGASEM.

Mencapai nilai tertinggi selama vaksinasi berlangsung di Kabupaten Karangasem, Camat Selat, Kepala Puskesmas Selat dan Perbekel Peringsari diberikan penghargaan pada hari jadi HUT Kota Amlapura ke-381 pada Selasa, (22/06/2021).

Piagam penghargaan diserahkan secara langsung oleh Bupati Karangasem, I Gede Dana didampingi Wabup I Wayan Artha Dipa di sela - sela upacara perayaan HUT kota sebagai bentuk apresiasi atas pencapaian yang diperoleh.

"Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas pencapaian vaksinasi terbanyak di tingkat kecamatan," ujar Bupati Gede Dana.

Sementara itu, Kepala Puskesmas Selat, dr. I Gusti Lanang Putu Udiyana usai menerima penghargaan mengatakan sejauh ini dari total target vaksinasi di Kecamatan sebanyak 42.284, sebanyak 27.375 target telah menerima suntikan vaksinasi dosis pertama atau jika dipersentasekan sebanyak 61,82 persen.

"Sampai saat ini total sudah 61,82 persen warga di Kecamatan Selat sudah menerima suntikan vaksinasi dosis pertama," ujarnya.

Selain Camat dan Puskesmas, Perbekel Desa Peringsari, I Wayan Bawe juga menerima piagam penghargaan tersebut. Menurutnya piagam tersebut sebagai motivasi kedepannya untuk bisa lebih meningkatkan kembali partisipasi warganya untuk mengikuti vaksinasi.

"Kita lakukan pendekatan dengan memberikan pemahaman terkait vaksinhttp://beritabali.com/tag/vaksinasiasi secra langsung, bahkan kita juga lakukan penjemputan bagi yang tidak memiliki kendaraan," ujarnya.

Beritabali.com

Berlangganan BeritaBali
untuk membaca cerita lengkapnya

Lanjutkan

Reporter: bbn/krs



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami