Viral Video Polisi Jualan Koran di Pinggir Jalan, Bantu Kakek Tua
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, NASIONAL.
Viral video aksi heroik polisi yang berjualan koran dan tisu di jalanan. Menurut informasi, adegan itu terjadi di jalan raya daerah Gemblegan, Serengan, Solo.
Video tersebut direkam oleh pengendara mobil yang melintas di sana. Pengendara tersebut merasa salut dengan aksi polisi tersebut. Awalnya, sang wanita tidak yakin dengan aksi polisi tersebut. Kemudian, ia mengambil jalan putar balik untuk memastikan bahwa yang berjualan koran itu polisi.
Setelah melewati jalan yang sama, ia menyadari orang yang ia lihat benar-benar polisi. Polisi tersebut membantu penjual koran di perempatan Gemblekan. Aksi polisi yang membantu pedagang koran tersebut kemudian direkam salah dan diunggah pengelola akun @energisolo ke Instagram, Kamis, (5/8/2021).
Video itu menunjukkan pengemudi mobil yang membeli tisu dari sang polisi. Pengelola akun itu juga menandai akun Wali Kota Solo, Wakil Wali Kota Solo, Polresta Surakarta, Satlantas Surakarta, dan beberapa pejabat terkait.
“Sengaja putar balik begitu lihat polisi juala koran, Masya Allah banget pak polisinya bantu bapak-bapak penjual koran di pinggir jalan,” tulisan di dalam video tersebut.
Berdasarkan informasi di unggahan video tersebut, pedagang koran yang dibantu polisi sudah berusia tua dan kakinya sedang sakit. Dengan keadaannya tersebut, pedagang tua yang dibantu polisi itu hanya dapat duduk di trotoar dan tidak bisa berjalan.
Unggahan video polisi yang membantu pedagang koran di Gemblegan, Solo itu sedikitnya ditonton 82.000 kali. Para warganet ikut memuji aksi polisi Kota Solo tersebut. “Respect buat pak polisi yang keren ini,” tulis warganet.
“Cerminan polisi yang baik, inilah polisi yang sebenarnya. Salut terima kasih orang baik,” komentar warganet. Sementara beberapa warganet mengingikan polisi yang membantu pedagang berjualan koran tersebut mendapatkan apresiasi dari pihak satuan kepolisian.
“Harus diviralin nih dan dapat penghargaan bapaknya cc @divisihumaspolri,” komentar warganet. "Siap-siap terkenal dan naik pangkat mas," tutur warganet.(sumber: suara.com)
Reporter: bbn/net