Truk Galian C Membandel Tetap Melintasi Jalur Rendang Selama Karya Piodalan Pura Besakih
beritabali/ist/Truk Galian C Membandel Tetap Melintasi Jalur Rendang Selama Karya Piodalan Pura Besakih.
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, KARANGASEM.
Sejumlah truk pengangkut material galian C masih terpantau berseliweran di jalur Rendang, Karangasem meski sebelummya telah diimbau untuk tidak melintasi jalur tersebut selama berlangsungnya Karya Ida Bhatara Turun Kabeh (IBTK) di Pura Agung Besakih tahun 2024 ini.
Pelarangan bagi truk pengangkut material galian C untuk melintasi jalur Rendang sebagai salah satu upaya untuk mengantisipasi kepadan lalu lintas selama gelaran IBTK berlangsung, mengingat jalur Rendang merupakan akses utama bagi pemdek yang datang dari arah Denpasar maupun Karangasem.
Kasat Lantas Polres Karangasem, AKP. I Komang Sapta Pramana dikonfirmasi pada Senin (1/4/2024) mengakui bahwa meski telah mengimbau terkait larangan melintas di jalur Rendang selama Karya IBTK berlamgsung. Namun, sejumlah oknum sopir truk cukup membandel seolah-olah mengabaikan imbauan tersebut.
"Sudah diimbau untuk truk namun banyak sopir yang masih bandel. Mereka tetap melintas dengan beralasan bahwa akan menurunkan material di daerah Rendang," kata Pramana.
Pihak kepolisian sendiri tidak bisa berbuat banyak menyikapi kondisi tersebut. Jika dipaksa putar balik ke jalur Selat jutru akan menimbulkan kemacetan yang semakin parah seperti yang terjadi sebelumnya. Sementara pihaknya hanya bisa memberikan imbauan serta gencar melakukan patroli di jalur - jalur yang berpotensi terjadi kemacetan.
Editor: Robby
Reporter: bbn/krs