search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Guru Pandu Sungkeman Usai Sertijab, Ini Pesan Haru dari Sang Ayah
Kamis, 6 Maret 2025, 09:31 WITA Follow
image

beritabali/ist/Guru Pandu Sungkeman Usai Sertijab, Ini Pesan Haru dari Sang Ayah.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KARANGASEM.

Keluarga besar Wakil Bupati Karangasem, Pandu Prapanca Lagosa, tak kuasa menahan air mata bahagia saat pria yang akrab disapa Guru Pandu itu sungkem di hadapan kedua kaki ayahnya.

Sungkeman dilakukan Guru Pandu usai mengikuti acara serah terima jabatan (sertijab) di Gedung DPRD Karangasem pada Rabu (5/3/2025). Begitu acara selesai, didampingi istrinya, ia langsung menuju rumah kakaknya yang ada di lingkungan Janggapati, sebelah Kodim 1623/Karangasem, untuk menemui ayahnya.

Tak banyak kata yang diucapkan, namun sebuah pesan penuh makna terucap dari bibir lelaki berusia 95 tahun tersebut kepada putra kelimanya yang kini sukses menjadi Wakil Bupati Karangasem.

"Selamat yan, wayan mangkin sampun dados wakil bupati, becikang ngamabel jagate, sekadi penikan wayanane mangda angung Karangasem e," begitu pesan ayahanda Guru Pandu, I Nyoman Goya, dari atas kursi rodanya.

Satu per satu, saudara, kerabat hingga keluarga besar Guru Pandu memberikan pelukan. Air mata pun tak terbendung, bahkan beberapa rekan yang hadir juga ikut terbawa suasana dan meneteskan air mata.

Setelah semua memberikan pelukan, ayahanda Guru Pandu kemudian memberikan doa dengan cara yang tidak biasa. Di usia 95 tahun, Nyoman Goya dengan lantangnya menyanyikan sebuah tembang atau kidung yang memberikan makna sebuah doa kepada Tuhan agar segala harapan dan tujuan untuk memajukan Karangasem diberkati serta diberikan kesehatan dan kelancaran ke depannya.

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/krs



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami