Jalur Menuju Besakih Rusak, Pengendara Khawatir Jelang Karya IBTK
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, KARANGASEM.
Sejumlah pengendara roda dua maupun empat menyoroti kondisi ruas jalan utama Selat menuju Rendang menjelang berlangsungnya Karya Ida Bhatara Turun Kabeh (IBTK) di Pura Agung Besakih, Rendang, Karangasem.
Para pengendara merasa khawatir melihat kondisi jalan aspal yang rusak parah di beberapa titik, mulai dari depan Puskesmas Selat, depan Polsek Selat, hingga jalur depan Kantor Desa Peringsari sampai di jembatan Tukad Barak.
"Selain bikin macet, khawatir juga menyebabkan kecelakaan. Terutama yang tumben lewat sini, mengingat mau karya di Pura Besakih tentu pemedek akan ramai melewati jalur ini terutama yang datang dari arah Amlapura," kata Ketut Edi seorang pengendara motor yang melintas di jalur tersebut, Rabu (9/4/2025).
Tak hanya itu, bahu jalan yang amblas di jalur perbatasan Desa Peringsari - Desa Muncan juga cukup mengkhawatirkan, terlebih saat ini belum mendapatkan penanganan. Hampir setengah badan jalan ditutup karung pasir untuk membatasi bahu jalan yang amblas, sehingga cukup mengkhawatirkan saat terjadi kepadatan arus lalu lintas, terlebih di lokasi tersebut jalan sedikit menanjak dan tikungan tajam.
Pengendara lainnya berharap agar pemerintah terkait dapat segera melakukan perbaikan darurat terhadap kondisi jalan di sepanjang jalur raya Selat tersebut, mengingat saat ini menjelang Karya IBTK demi keamanan dan kenyamanan pemedek yang hendak sembahyang ke Pura Agung Besakih.
"Semoga secepatnya diperbaiki lah, apalagi mau karya di Pura Besakih, demi keamanan pemedek yang mau sembahyang lewat jalur ini," ujar Komang Ayu pengendara lainnya.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/krs