Pendaftaran CPNS Jembrana Dilakukan Secara Online
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, JEMBRANA.
Sebagai wujud keterbukaan informasi publik, Kabupaten Jembrana, Bali, mengeluarkan terobosan baru, yaitu Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil Secara Online.
Menurut Kabag Kepegawaian selaku Sekretaris Tim Panitia Pengadaan CPNS, Made Budiarta, pendaftaran CPNS secara online ini untuk mendukung Undang-undang Keterbukaan Informasi Publik No 14 tahun 2008.
" Esensinya adalah mengurangi kontak langsung antara pelamar dengan Tim Panitia, artinya registrasi dilakukan dengan transparansi supaya tidak terjadi negosiasi sehingga pelamar yang nantinya lolos, benar-benar telah memenuhi syarat atau standar kompetensi yang telah ditetapkan,� paparnya.
Pendaftaran CPNS Jembrana dengan cara online ini, merupakan bagian dari sosialisasi penggunaan Tehnologi Informasi yang telah berkembang di Jembrana, yang telah menyentuh ke pelosok Desa.
Bagi pelamar dari desa yang ingin mendaftar tetapi tidak mempunyai sarana komputer dan internet, bisa langsung mendaftar dengan menggunakan perangkat komputer gratis di masing-masing kantor kecamatan dan perpustakaan Pemkab Jembrana. Juga akan disediakan di masing-masing Kantor Desa, ujar Bupati Jembrana, I Gede Winasa.
Pendaftaran CPNS Jembrana Online ini dibuka untuk seluruh pelamar yang ada di wilayah Indonesia, dengan mengakses atau membuka website Jembrana yang beralamat di http://cpns.jembranakab.go.id.
Dari alamat ini pelamar akan melewati beberapa tahapan untuk melakukan registrasi hingga dinyatakan valid oleh tim verifikasi.
Apabila data telah dinyatakan valid, baru peserta akan diberikan nomor registrasi yang dapat dicetak untuk selanjutnya dikirim bersama dokumen yang sudah disiapkan. Selanjutnya menunggu pengumuman ujian yang akan dilaksanakan.
Setiap pelamar yang mendaftar, harus mempunyai e-mail pribadi untuk memudahkan penyampaian informasi selanjutnya. (ctg)
Reporter: bbn/rob