search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Proyek PLTU Celukan Bawang Dikaji Ulang
Senin, 15 Oktober 2012, 10:09 WITA Follow
image

google.com/ilustrasi

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BULELENG.

Bupati Buleleng Putu Agus Suradnya berencana akan menghentikan pembangunan mega proyek PLTU Celukan Bawang. Penghentian proyek PT General Energy Bali (GEB) dan China Huadian Engineering Corporation (CHEC) itu terkait dengan rencana akan dilakukannya kajian, terutama terkait dampak yang ditimbulkan akibat penggunaan batubara sebagai bahan bakar.  

”Akan lebih bagus jika bahan bakarnya menggunakan gas. Nah,kita akan minta kepada pelaksana proyek PLTU Celukan Bawang, untuk beralih dari batubara ke gas,” ujar Bupati Agus Suradnyana, Senin (15/10/2012).

Pemikiran untuk melakukan evaluasi ijin Pembangkit Celukan Bawang setelah melakukan survey ke PLTU Paiton,Jawa Timur. ”Saya lihat PLTU Paiton, mustahil tidak berdampak. Apalagi pembakaran menggunakan batubara, nonsen jika tidak menimbulkan dampak terhadap lingkungan. Karena itu saya akan kaji ulang Pembangkit Celukan Bawang untuk mengubah desain dengan beralih ke gas,” papar Agus Suradnyana.

 

Menurut rencana dalam waktu dekat, Bupati Agus Suradnyana akan memanggil  PT GEB dan CHEC untuk dimintai penjelasan sebagai langkah awal untuk mengurai benang kusut proyek listrik  tahap pertama berkapasitas 3 x 142 megawatt ini. 

Reporter: bbn/psk



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami