search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Pembuangan Sampah Liar di Pinggir By Pass IB Mantra
Senin, 17 Februari 2014, 08:16 WITA Follow
image

beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, GIANYAR.

Kesadaran untuk hidup bersih rupanya belum menyentuh semua lapisan masyarakat Bali. Buktinya, masyarakat masih seenaknya membuang sampah sembarangan, termasuk di pinggir jalan utama by pass Ida Bagus Mantra.

Dari pantauan beritabali.com, tempat pembuangan sampah liar ini berlokasi di dekat Pantai Lembeng, Desa Ketewel, Gianyar. Tumpukan sampah di pinggir jalan utama by pass IB Mantra ini sudah terjadi sejak beberapa bulan terakhir.

Kondisi ini dikeluhkan pengguna jalan yang sering lewat jalan ini. Pembuangan sampah liar ini dinilai merusak citra Bali, dimana Pemprov nya getol mengkampanyekan Bali sebagai provonsi clean and green.

"Tumpukan sampah liar sudah mulai ada sejak beberapa bulan lalu, dan makin hari makin banyak sampah yang menumpuk di sana,"jelas Made Antara, kepada beritabali.com (17/2/2014).

Hingga hari ini tumpukan sampah di pembuangan sampah liar di pinggir by pass IB Mantra ini masih ada. Sama sekali tidak ada perhatian dari dinas terkait.

Jangankan membersihkan sampah yang menumpuk, perhatian berupa pemasangan spanduk dilarang buang sampah sembarangan juga tidak ada di lokasi. 

Reporter: bbn/psk



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami