search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Polda Bali Gelar Simulasi Penanggulangan Terorisme
Jumat, 17 November 2017, 19:05 WITA Follow
image

beritabalicom

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Beritabali.com, Badung. Ratusan personel Polda Bali melaksanakan simulasi penanggulangan terorisme di Execujet, Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Jumat (17/11/2017). Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati 15 tahun kerjasama internasional antara Indonesia dengan negara sahabat di bidang penanggulangan terorisme.
 
“Tema yang diusung dalam simulasi ini yaitu “Working Together to Defeat Terrorism”. Diharapkan kegiatan ini dapat memperkuat kerjasama antara Indonesia dan negara-negara sahabat dalam hal penanggulangan terorisme,” ujar Kapolda Bali, Irjen Petrus Golose.
 
Simulasi ini sangat tepat dilakukan, mengingat Pulau Bali merupakan salah satu wilayah yang sangat rentan masuknya ancaman terorisme, apalagi Bali merupakan pusat destinasi wisata yang sering dikunjungi wisatawan lokal dan mancanegara.
 
Jenderal lulusan Akpol tahun 1988 ini mengungkapkan, selain bertujuan untuk memperingati 15 tahun kerja sama internasional dalam penanggulangan terorisme, juga untuk menunjukkan sinergitas antara personel Polda Bali dengan instansi terkait dalam mengantisipasi dan menanggulangi terjadinya "man made disaster" dan "natural disaster", yang mana bisa terjadi kapan saja dan dimana saja.
 
“Melalui demonstrasi ini juga kita dapat melihat bagaimana personel Polda Bali dan instansi lainnya menggunakan peralatan yang mereka miliki dalam penanggulangan terorisme untuk menjaga pulau yang indah ini,” imbuhnya.
 
Menurutnya, simulasi ini dapat terlaksana atas kerjasama dan bantuan dari PT. Angkasa Pura I Bandara Internasional Ngurah Rai, TNI AU, Lanud Ngurah Rai Denpasar dan seluruh instansi terkait. 
 
“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh instansi atas dukungan, bantuan dan kerjasamanya sehingga kegiatan ini bisa terlaksana,” ucapnya.
 
Selain Kapolda Bali Irjen Pol. Dr. Petrus Reinhard Golose, simulasi ini dihadiri Gubernur Bali Komjen Pol. (Purn) Made Mangku Pastika, Kadensus 88/AT Irjen. Pol. Drs. H. M. Syafii, S.H., Kabinda Bali Brigjen Pol. Drs. I Wayan Sunarta dan Kepala BNNP Bali Brigjen Pol. Putu Gede Suastawa. Selain itu, kegiatan ini juga disaksikan oleh perwakilan Duta Besar dan Konsul, Pejabat BNPT, Atase Kepolisian dan Militer.
 
Bahkan sejumlah tokoh yang terlibat dalam pengungkapan kasus bom Bali juga turut hadir diantaranya, Komjen Pol. (Purn) Makbul Padmanegara, Komjen Pol. (Purn) Drs. H. Saud Usman, Komjen Pol. (Purn) Gories Mere, Irjen Pol. (Purn) Ansyaad Mbai, Irjen Pol. (Purn) Benny Mamoto, Brigjen Pol. (Purn) Surya Dharma, Brigjen Pol. (Purn) M. Ruslan Riza, Irjen Pol. Drs. Carlo Brix Tewu dan Brigjen Pol. Rudy Sufahriadi yang saat ini menjabat sebagai Kapolda Sulawesi Tengah. [bbn/Spy/psk]

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami