search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Sepi Event Kenegaraan, Okupansi Hotel di Nusa Dua Ditopang Swasta
Jumat, 4 April 2025, 13:05 WITA Follow
image

beritabali/ist/Sepi Event Kenegaraan, Okupansi Hotel di Nusa Dua Ditopang Swasta.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Kawasan The Nusa Dua hingga awal April 2025 belum menerima reservasi untuk kegiatan kenegaraan. Meski demikian, event-event swasta berskala internasional terus berlangsung, menjaga tingkat okupansi dan denyut aktivitas kawasan ini.

Beberapa acara penting seperti kompetisi panjat tebing, kejuaraan anggar tingkat nasional, pemilihan Miss Universe Asia, hingga konferensi medis Obgyn internasional tetap digelar di The Nusa Dua, menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan dan pelaku industri.

General Manager The Nusa Dua, I Made Agus Dwiatmika, menyebut bahwa meskipun belum ada event kenegaraan, okupansi hotel dan fasilitas di kawasan ini tetap stabil karena tingginya kunjungan wisatawan serta aktivitas privat skala industri.

"Kami berharap setelah situasi tertentu terlewati dan pemerintah melakukan evaluasi, event-event kenegaraan bisa kembali diadakan. Sebab, dampaknya tidak hanya dirasakan oleh Nusa Dua, tetapi juga secara regional di Bali dan Badung," ujar Dwiatmika, Kamis (3/4/2025).

Ia menjelaskan, tidak semua kegiatan internasional terdaftar langsung dalam sistem ITDC karena beberapa di antaranya dikoordinasikan melalui kementerian atau institusi pusat.

Namun demikian, setiap gelaran tetap memberi dampak positif terhadap perekonomian lokal.

"Event-event digelar di Bali tetap memberikan dampak ekonomi yang signifikan bagi daerah ini," imbuhnya.

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/aga



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami