search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
600 Tukik Dilepas Bhayangkari di Pantai Pangkung Tibah
Jumat, 8 September 2023, 05:43 WITA Follow
image

beritabali/ist/600 Tukik Dilepas Bhayangkari di Pantai Pangkung Tibah.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, TABANAN.

Sebanyak 600 ekor anak penyu atau tukik dilepas ke habitat aslinya di Pantai Pangkung Tibah, Tabanan, Kamis (7/9). Pelepas liaran tukik ini diinisiasi oleh Bhayangkari dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-71 tahun 2023.  

Usai melepas tukik, Ketua Umum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo bersama Kapolda Bali Irjen Pol Ida Bagus Kade Putra Narendra, Ketua Bhayangkari Daerah Bali Ira Ida Bagus dan Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya serta Forkopimda Kabupaten Tabanan bersama masyarakat melaksanakan kegiatan bersih-bersih pantai. 

Kabid Humas Polda Bali, Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan mengatakan, pelepasan tukik ini bertujuan untuk melestarikan satwa laut serta menjaga keseimbangan alam khususnya satwa penyu. Sebab penyu merupakan salah satu fauna yang dilindungi yang pada saat ini populasinya semakin menurun dan terancam punah.

“Pelepasan tukik ini diharapkan dapat dilaksanakan secara berkelanjutan sehingga dapat mencegah punahnya populasi penyu di habitatnya dari penangkapan ilegal masyarakat,” ujarnya.

Laut memiliki peranan penting bagi kehidupan manusia yang perlu dijaga kelestariannya. Sehingga dengan melepas tukik diharapkan dapat membantu pemerintah dalam mewujudkan ekosistem yang sehat yang sangat bermanfaat bagi kehidupan selanjutnya.

“Pelepas liaran tukik di Pantai Pangkung Tibah Tabanan ini merupakan salah satu upaya Bhayangkari beserta seluruh elemen masyarakat dalam melestarikan alam dan menjaga ekosistem laut yang sehat,” ujarnya. 

Kombes Pol. Jansen Avitus Panjaitan, S.I.K., M.H. menjelaskan bahwa banyak pantai di Bali menjadi tempat persinggahan penyu untuk bertelur. Namun banyak masyarakat yang memburu telur tersebut, untuk dijual atau dikonsumsi.

Editor: Robby

Reporter: bbn/tab



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami