search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Bupati Giri Prasta Terima Perkumpulan Umat Buddha Desa Banjar Buleleng
Kamis, 9 Mei 2024, 20:22 WITA Follow
image

beritabali/ist/Bupati Giri Prasta Terima Perkumpulan Umat Buddha Desa Banjar Buleleng.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta didampingi Kepala BPKAD Badung Ida Ayu Istri Yanti Agustini menerima Perkumpulan Wihara Umat Buddha Banjar Dinas Tegeha, Desa Banjar Kecamatan Banjar, Kabupaten Buleleng, Rabu (8/5) di Ruang Rapat Rumah Jabatan Bupati, Puspem Badung. 

Hadir dalam kesempatan ini Ketua Budha Vihara Ida Bagus Rahula dan perwakilan tokoh masyarakat Budha Vihara serta didampingi oleh Perbekel Desa Banjar Ida Bagus Sistadi.

Kehadiran perkumpulan Vihara Budha dari Bali Utara Kabupaten Buleleng yang dihadiri perwakilan Vihara Giri Mandala, Wihara Sanghyang Resti, Wihara Sanghyang Darsana bertujuan untuk memohon bantuan dalam hal memperbaiki tempat suci Umat Budha, pembuatan Gapura dan Tembok penyengker yang ada di wilayah Desa Banjar di Kabupaten Buleleng.

Bupati Giri Prasta mengatakan bahwa dirinya sewaktu masih kecil sering ke Wihara Brahmana ini bersama (alm) ibunya yang asli berasal dari Buleleng, bahkan dulu almarhum pernah berpesan kelak nanti bisa berkunjung ke Thailand dan sudah tercapai. 

“Untuk perbaikan Vihara Brahmana, saya pastikan akan dibantu sepenuhnya karena kami di Badung mempunyai program Badung Angelus Buana, serta kami juga menjalankan Pancasila yakni Sila Kelima, Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia, sama insan sama rasa, yang sudah sama jangan pernah dibeda-bedakan dan sebaliknya yang beda jangan kita paksakan untuk sama. Tujuan dari program ini tidak lain untuk meringankan beban masyarakat,” ujarnya.

Ketika dilakukan program seperti ini, maka disini akan muncul namanya pemerataan ekonomi, disini juga akan muncul pemerataan pembangunan dan ketika pemerataan pembangunan dan ekonomi ini muncul dipastikan di Pulau Dewata ini akan tercipta yang dimaksud dengan kesejahteraan yang berkeadilan. 

“Tujuan program ini juga untuk mempercepat pembangunan yang ada di Kabupaten/Kota yang ada di Bali dan hubungan sinergitas ini kita lakukan dengan baik, prinsip saya semakin banyak yang kita ajak bekerja semakin ringan beban masyarakat, yang penting program ini tidak melanggar regulasi yang kita jalankan,” jelas Giri Prasta seraya mengajak seluruh Umat Budha untuk bersatu.

Sementara itu Ketua Vihara Budha Ida Bagus Rahula, mengucapkan banyak terima kasih atas waktu untuk menerima perwakilan Wihara Budha yang ada di Kabupaten Buleleng. 

“Tujuan kehadiran kami perkumpulan Vihara Budha dari Bali Utara Kabupaten Buleleng bertemu Bapak Bupati Badung untuk memohon bantuan dalam hal memperbaiki tempat suci Umat Budha, pembuatan gapura dan tembok penyengker yang ada di wilayah Banjar di Kabupaten Buleleng," ucapnya singkat.

Editor: Redaksi

Reporter: Humas Badung



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami