search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Kunjungi Sentra Tenun Jembrana, Jokowi Beli Sepatu Endek
Kamis, 2 Februari 2023, 20:57 WITA Follow
image

beritabali/ist/Kunjungi Sentra Tenun Jembrana, Jokowi Beli Sepatu Endek.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, JEMBRANA.

Setelah melakukan kunjungan ke Pasar Melaya kabupaten Jembrana, Presiden Joko Widodo atau Jokowi berkesempatan untuk mengunjungi Sentra Tenun Jembrana yang merupakan sentra kerajinan dan pusat oleh-oleh di kabupaten Jembrana, Kamis (2/2/2023).

Presiden Jokowi disambut hangat oleh ribuan masyarakat yang hadir untuk melihat kedatangannya yang tiba sekitar pukul 18.20 WITA. Presiden Jokowi turun dari mobil langsung menyapa seluruh masyarakat Jembrana serta beberapa masyarakat yang beruntung dapat berfoto langsung dengan Jokowi.

Di Sentra Tenun, Presiden Jokowi didampingi Menteri Sekretaris Kabinet Indonesia Pramono Anung Wibowo, Basuki Hadimoeljono, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimoeljono, disambut kembali oleh Bupati Jembrana, I Nengah Tamba dan Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna dengan pemakaian destar dan pengalungan kain songket khas Jembrana.

Tampak hadir juga Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Gubernur Bali Wayan Koster dan jajaran Kabinet lainnya. Presiden Jokowi diajak untuk berkeliling melihat proses pengerjaan kain endek dan hasil kreasi kain endek serta melihat produk yang dihasilkan UMKM. 

Presiden Jokowi bersama dengan Menteri PUPR dan jajaran lainnya membeli sepatu endek. Presiden Jokowi dikenal suka memakai sepatu sneakers, dan ini menjadi kebanggaan tersendiri bahwa sepatu endek khas Jembrana dibeli olehnya. Sebanyak 18 orang penenun juga menerima bantuan langsung tunai dari Presiden Jokowi.

Presiden Jokowi sangat mengapresiasi antusias masyarakat kabupaten Jembrana dalam menyambut kedatangannya. Selain itu, Ia juga mendukung segala bentuk pelestarian terhadap kain tenun khas Bali pada umumnya dan tenun Jembrana pada khususnya.

"Saya ingin menyampaikan terima kasih dan penghargaan atas sambutan masyarakat dan juga bapak Bupati di kabupaten Jembrana yang memang baru hari ini saya kunjungi. Dan saya juga sangat menghargai apa yang telah dilakukan oleh pak Bupati dan didukung oleh pak Gubernur Bali dalam mengembangkan tenun songket untuk pengembangan industri industri kecil kain tenun dan songket yang ada," ucap Jokowi.

Presiden asal kota Solo ini mengatakan dengan dukungan dari Pemerintah, akan memicu terciptanya ekonomi kreatif dengan mengangkat produk-produk khas daerah sebagai produk unggulan yang dapat memberikan dampak peningkatan ekonomi bagi masyarakat.

"Ini akan mendorong industri kreatif utamanya hand made bisa berkembang dengan kebijakan ada Pergub setiap Selasa pakai kain endek Bali dan setiap Kamis pakai busana adat. Ini akan mendorong industri kreatif yang berbasis budaya lokal. Ini sangat saya hargai," jelas Jokowi.

Editor: Robby

Reporter: bbn/tim



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami