search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Penonton pada Hari Kedua WSBK di Mandalika Hanya Terisi 40 Persen
Sabtu, 12 November 2022, 23:14 WITA Follow
image

bbn/suara.com/Penonton pada Hari Kedua WSBK di Mandalika Hanya Terisi 40 Persen.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NTB.

Pada hari kedua atau Sabtu (12/11/2022), jumlah penonton ajang World Superbike (WSBK) di Pertamina Mandalika Internasional Street Circuit hanya mencapai 40 persen dari total target 45 ribu penonton.

Komandan Lapangan WSBK Mandalika Jamaluddin Maladi dalam acara konferensi pers di Media Center Mandalika mengatakan di hari pertama diakuinya sepi karena tidak ada tiket terjual.

"Di hari kedua WSBK ini penonton yang datang cukup banyak, sekitar 40-45 persen. Kalau hari pertama memang sepi, karena tidak ada tiket yang dijual," katanya.

Menurutnya tiket yang sudah terjual sebanyak 38 ribu penonton, sehingga akumulasi penonton bisa dipastikan yang hadir itu pada hari kedua dan ketiga balapan. Akan tetapi pihaknya memastikan bahwa penonton akan ramai pada hari terakhir balapan pada 13 November 2022.

"Kita berharap penonton WSBK di Mandalika ini bisa lebih banyak dari penonton WSBK Inggris," katanya.

Pantauan di tribun Zona A, B dan C terlihat terisi cukup banyak, meskipun kursi penonton banyak yang kosong. Begitu juga di tribun zona H, I, J dan K terlihat terisi oleh para penonton dan di Tribun Delux terlihat ramai penonton serta penonton tiket festival yang menyaksikan balapan.

Kondisi ini juga terjadi di hari pertama sesi latihan bebas  (Free Practice 1) balapan WSBK, Jumat (11/11/2022) sepi penonton. Kursi-kursi di seluruh tribun baik di Zona A, B, dan C banyak yang kosong.

Demikian pula di Zona H, I, J dan K. Kalaupun ada hanya beberapa kursi yang terisi. Itu pun diisi oleh petugas pengendali kerumunan serta stakeholder yang sedang bertugas. Padahal pengelola sudah memberikan fasilitas tiket gratis untuk menonton.

Seorang penonton bernama Muhammad (30) warga Lombok Timur mengakui sepinya penonton karena memang tidak ada penjualan tiket di hari pertama.

"Hanya ada satu dua orang yang terlihat duduk di kursi tribun penonton," ujarnya. Menurutnya kemungkinan penonton akan ramai di hari kedua dan ketiga (12-13/11) karena hari itu hari balapan.

"Kemungkinan besok baru ramai, karena hari itu race-nya," ucapnya.

Sedangkan seorang warga yang berada di areal Sirkuit Mandalika, Kus (36) mengakui jumlah penonton hari pertama WSBK 2022 jauh menurun dibandingkan saat hari pertama WSBK 2021.

"Kalau dulu penonton sampai ada yang menonton di bukit-bukit sekitar sirkuit. Saking ingin melihat balapan yang pertama kali di Mandalika," terangnya.

Kendati demikian, ia memaklumi sepinya penonton di hari pertama WSBK, karena hanya sesi latihan bebas pertama sehingga warga kemungkinan kurang antusias. (sumber: suara.com)

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami