Xi Jinping Telepon Pangeran MbS Puji Konflik di Timur Tengah Mereda
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, DUNIA.
Presiden Cina Xi Jinping memuji konflik yang mereda di Timur Tengah saat berbincang dengan Putra Mahkota Arab Saudi, Pangeran Mohammed bin Salman (MbS) via telepon, Selasa (28/3).
Pujian ini merupakan pernyataan pertama usai Cina berhasil membuat Iran dan Saudi rujuk.
"[Dialog damai yang dipromosikan Cina akan] memainkan peran penting untuk memperkuat persatuan dan kerja sama di kawasan," ujar Xi dalam percakapan itu, seperti dikutip AFP.
Sementara itu, MbS mengatakan Saudi mengapresiasi langkah yang ditempuh Cina.
"Kerajaan menyampaikan penghargaan untuk inisiatif Cina untuk mendukung upaya mengembangkan hubungan bertetangga," ujar MbS.
Saudi dan Iran tengah mempersiapkan membuka kembali kedutaan besar di ibu kota masing-masing negara itu.
Kedua pejabat tinggi dari negara itu bakal menggelar pertemuan sebelum Ramadan kali ini berakhir.
Pada 10 Maret, Iran dan Saudi sepakat menormalisasi hubungan yang dimediasi Cina.
Delegasi Saudi dan Iran menyatakan penghargaan dan terima kasih terhadap upaya Cina yang menjadi tuan rumah dan mensponsori dialog.
Kesepakatan itu merupakan terobosan besar bagi Xi, yang mendorong Cina memainkan peran yang lebih proaktif dalam urusan global.
Kedua negara sempat putus hubungan selama tujuh tahun. Pada 2016, Saudi memutus hubungan diplomatik dengan Iran karena serangan di Kedutaan Besar Saudi di negara itu.
Saudi juga mengeksekusi ulama Syiah Iran Nimr Al Nimr. Tindakan ini memperkeruh hubungan kedua negara.(sumber: cnnindonesia.com)
Editor: Juniar
Reporter: bbn/net