search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Viral Polisi Ajak dan Traktir Tahanan Makan Bersama
Rabu, 23 Februari 2022, 15:05 WITA Follow
image

beritabali.com/ist/suara.com/Viral Polisi Ajak dan Traktir Tahanan Makan Bersama

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Beredar video seorang tahanan dengan tangan terborgol diajak makan oleh polisi ramai diperbincangkan. Video menjadi viral usai diunggah oleh akun milik Jatanras Polda Bangka Belintung di jejaring media sosial TikTok @jatanraspoldababel_id.

Makan dengan Lahap Meski Tangan Terborgol

Rekaman video berdurasi 40 detik itu memperlihatkan seorang pria yang diduga sebagai tahanan tengah makan. Meski tangan pria itu tampak terborgol, dia dapat makan cukup lahap sajian makanan dihadapannya.

Sementara itu, di depan tahanan tersebut terdapat sejumlah pria lain yang bertubuh kekar diduga sebagai polisi itu menemaninya. Si polisi dan tahanan tampak makan bersama dengan tenang dan lahap. Bahkan mereka tampak sesekali mengobrol dengan santai.

"Semua orang pernah berbuat salah, semoga dengan kejadian yang sudah dilakukan kedepannya bisa insyaf dan kembali ke jalan yang benar," tulisan di video tersebut.

Diduga si tahanan yang diborgol tangannya itu sedang mendapatkan traktiran dari pihak kepolisian Reskrimsus Polda Bangka Belitung. Baik si tahanan dan polisi berpakaian bebas santai dan tampak menikmati sajian makanan sederhana tersebut.

Video viral itu lantas menjadi ramai diperbincangkan dan telah mendapatkan lebih dari 635 ribu kali saat berita ini disusun.

Tanggapan Warganet

Warganet pun meninggalkan beragam tanggapan mereka di kolom komentar.

"Sehat-sehat terus komandan ini harus dicontoh sisi baik dan bijaksana bapak-bapak polisi," tulis warganet.

"Aku yakin 100 persen sampai kantor tersangka enggak diapa-apain, pasti tersangka baik-baik saja. Mantap polisinya," imbuh warganet yang lain.

"Kok gue mewek ya, seneng banget lihat sifat polisi yang seperti ini sehat dan sukses terus pak," ungkap salah satu warganet.

"Mantap komandan, semoga lancar rezekinya dan diberikan kesehatan selalu," ujar lainnya.(sumber: suara.com)

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami