search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Pretima Pura Besakih Kemalingan
Senin, 5 Mei 2008, 21:16 WITA Follow
image

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Pencurian pretima di Pura semakin merajalela. Aksi pencurian terjadi di Pura Besakih di Jalan Lembu Sura 1 Banjar Tulang Ampian Ubung Kaja Denpasar. Pura ini dijebol kawanan maling dan menyikat puluhan pretima dengan kerugian mencapai Rp 100 juta. Pencurian pretima di Pura Besakih ini, adalah kasus pencurian pretima yang kedelapan kalinya terjadi di wilayah Denpasar. Khusus pencurian pretima terbanyak ada di wilayah Denpasar Barat. Namun sayang, polisi belum berhasil membekuk pelakunya.

Informasi menyebutkan, aksi para pelaku menyanggong pura Besakih, diduga berlangsung pagi hari. Ketika masyarakat setempat sedang tertidur lelap. Para pelaku diduga masuk dengan cara merusak pintu gedong pura dan menyikat benda-benda sakral tersebut. Gerakan pencuri baru diketahui masyarakat setempat sekitar pukul 15.00 Wita. Salah seorang pengempon Pura Besakih, terbelalak menyaksikan pintu gedong terbuka lebar. Padahal, malam harinya pintu gedong terkunci rapat.

“Saat dilihat kedalam, pretima banyak yang hilang,”beber petugas Poltabes Denpasar. Ada pun pretima yang hilang antara lain : 1 buah bajra, 5 lamak uang bolong, 5 sampian uang bolong, 5 ikat untel uang bolong, 4 sangku perak, 4 tombak pengawin yang keseluruhan mencapai Rp 100 juta. Kasus pencurian benda sakral itu dilaporkan ke Poltabes Denpasar. 
 

Reporter: bbn/sin



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami