search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Bule Berhias Ala Bali
Rabu, 22 Oktober 2008, 20:00 WITA Follow
image

Beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Puluhan wisatawan mancanegara ikut serta dalam ajang King and Queen Competition yang digelar dalam even (KK) 2008 Rabu (22/10). Mereka dipilih mengikuti ajang raja dan ratu ala Bali melalui kerjasama dengan sejumlah hotel dan pengunjung Pantai Kuta.


Koordinator King and Queen competition Ni Kadek Sudiati mengungkapkan ide dan kreativitas digelarnya lomba ini, adalah menambah semaraknya even Kuta Karnival yang keenam dan mengajak para wisatawan lebih mengenal budaya Bali.

 


Antusias peserta dari para bule ini begitu tinggi, saat berada di atas panggung mereka dihujani sejumlah pertanyaan mengenai Bali dan kesannya terhadap Bali. "Kita menilai mereka dari penampilan dan pengetahuan soal Bali", kata Sudiati di sela-sela berlangsungnya perlombaan.


Penampilan para bule dengan busana Bali ini mampu memukau pengunjung yang memadati Pantai Kuta . Hal-hal yang lucu pun sering kali ditampilkan para peserta kompetisi tersebut.


Total peserta King and Queen dalam KK ini mencapai 11 wisatawan asing dari berbagai Negara. Keluar sebagai juara I katagori king adalah Hans dari Belanda, juara II Jules asal Belanda dan juara III Brad asal Australia.

 


Gelar kompetisi untuk queen disabet oleh peserta dari Australia. Juara pertama disabet oleh Ashley asal Sydney Australia, juara II Tamika Australia dan juara III Natasya juga asal Australia.


Usai kompetisi tersebut, Juara I wanita, Ashley menyatakan jika dirinya sangat senang bisa mengikuti kompetisi seperti ini. "Ini luar biasa, ini pengalaman baru buat saya," ungkapnya sambil mengipas-ngipaskan tangan. Sejak di ruang ganti ia bersama sejumlah peserta lain berbincang bincang membahas apa yang harus ia jawab di panggung.

 


Sebagai orang Australia yang sudah 5 kali ke Bali ia mengaku belum terlalu banyak tahu mengenai Bali. "Bali adalah tempat yang luar biasa. Kompetisi ini juga luar biasa dan membuat saya sedikit tegang," imbuhnya. Ia tidak menyangka akan dinobatkan sebagai pemenang dalam kompetisi ini.


Diakui sangat kepanasan menggunakan pakaian adat Bali karena terlalu ketat. Gadis berumur 23 tahun ini menggunakan pakaian adat Bali sangat sulit dan memerlukan keahlian.

 

Reporter: bbn/sin



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami