search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Desa Pekraman Tabu Banjar Aan Miliki Awig-Awig Baru
Rabu, 7 Desember 2016, 13:00 WITA Follow
image

Pengukuhan awig-awig Desa Pekraman Tabu Banjar Aan. [source: ist]

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, KLUNGKUNG.

Beritabali.com - Klungkung. Setelah melalui proses pembahasan sejak beberapa bulan yang lalu, akhirnya awig-awig Desa Pekraman Tabu Banjar Aan, Desa Selat, Kecamatan Klungkung, Kabupaten Klungkung dikukuhkan sekaligus juga dicatatkan ke nomor registrasi Pemerintah. 
 
Awig-awig Desa Pekraman setempat langsung diresmikan oleh Wakil Bupati Klungkung I Made Kasta, didampingi Ny Sri Kasta, hadir pula  Majelis Madia Desa Pekraman (MMDP) Klungkung I Ketut Rupia, Kepala Bagian Hukum Ham dan Organisasi Setda Kabupaten Klungkung Ketut Mudita, dan Bendesa Adat Tabu Banjar Aan, I Wayan Sumarta. 
 
Pengukuhan dilaksanakan di Pura Dalem Desa Pekraman  Tabu, Selasa (6/12) .
 
BACA JUGA: 
Menurut IWayan Sumarta selaku bendesa adat Tabu Banjar Aan, awig-awig ini sudah ada dan dilaksanakan dari tahun 1990, namun mengingat awig-awig yang sudah ada, tidak sesuai dengan perkembangan jaman, sehingga banyak permasalahan-permasalahan yang belum terhimpun ke dalam awag-awig. 
 
Adapun dari hasil sosialisasi yang sudah dilaksanakan selama beberapa bulan dan sudah mendapat persetujuan warga, sehingga Awig Desa Pekraman Tabu Banjar Aan hari ini  bisa dipasupati atau dipelaspas oleh Ida Pedanda Gede Gerya Taman Cucukan.
 
 
Sementara itu, Bupati Klungkung dalam Sambutanya yang dibacakan Wabup Kasta mengatakan dengan dikukuhkannya awig-awig ini, maka selanjutnya harus diterapkan kepada seluruh masyarakat. Tujuannya, agar nantinya masyarakat tau dan memahami mana yang tidak boleh dan mana yang boleh karena awig-awig itu merupakan garis atau pedoman dalam bermasyarakat. 
 
Lebih lanjut, Wabup Kasta juga berharap dalam pembuatan awig-awig ini agar tidak terlepas dari  dasar awig-awig yang sudah ada. [rls/pur/wrt]

Reporter: -



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami