Bupati Suwirta: Kunci Sukses Adalah Suka Mendengar
Rabu, 1 Agustus 2018,
15:35 WITA
Follow
IKUTI BERITABALI.COM DI
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, KLUNGKUNG.
Beritabali.com, Klungkung. Salah satu kunci sukses seseorang adalah suka mendengarkan karena pada saat mendengarkan, segala sesuatu yang disampaikan narasumber yang sebelumnya tidak pernah diketahui akan dipahami dan menjadi inspirasi bagi seorang pendengar. Rumus kunci sukses tersebut diungkapkan Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta kepada siswa SMAN 1 Semarapura saat menghadiri puncak perayaan HUT ke-54 sekolah tersebut.
[pilihan-redaksi]
“Kunci sukses seseorang adalah suka mendengarkan,” ucap Bupati Suwirta di Aula SMAN 1 Semarapura, Rabu (1/8).
“Kunci sukses seseorang adalah suka mendengarkan,” ucap Bupati Suwirta di Aula SMAN 1 Semarapura, Rabu (1/8).
Disamping berbagi rumus kunci sukses, Alumni SMAN 1 Semarapura angkatan Tahun 1987 ini juga berbagi pengalaman dan cerita saat mengikuti pendidikan di sekolah yang kini lebih dikenal dengan sebutan Ekasma. Mulai dari situasi sekolah, guru pengajar hingga sahabat dan teman seangkatannya.
Menurut Bupati Suwirta, ditengah era digital saat ini pembekalan Entrepreneurship (kewirausahaan) bagi anak didik dinilai penting disamping pendidikan akademik dan pendidikan karakter. Karena dengan pembekalan Entrepreneurship tersebut, siswa kedepannya akan mempunyai pola pikir untuk menjadi orang sukses dan mandiri tanpa harus menjadi manja.
Melalui perayaan hari ulang tahun ini, Bupati berharap pihak sekolah agar mengambil makna dan terus menciptakan inovasi dan kreatifitas agar anak didik kedepan menjadi anak bangsa yang baik. Selain itu, para guru, pegawai dan siswa, diminta untuk selalu menjalin kerjasama yang baik, karena itu adalah merupakan kekuatan sekolah.
“Kekuatan sekolah adalah kerjasama yang baik antara guru, manajemen dan siswa,” sebutnya.
[pilihan-redaksi2]
Plt. Kepala SMAN 1 Semarapura, Putu Suardi menyampaikan rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut hari ulang tahun dimulai sejak 16 Juli lalu dan berakhir pada 31 Juli. Beberapa kegiatan yang diselenggarakan seperti Talkshow Klungkung Smartcity, Talkshow dari komunitas anak alam tentang kisah pendidikan anak pedalaman, Bali United Goes To School, Bakti Sosial, Pengobatan gratis, donor darah, yoga massal dan jalan santai.
Plt. Kepala SMAN 1 Semarapura, Putu Suardi menyampaikan rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut hari ulang tahun dimulai sejak 16 Juli lalu dan berakhir pada 31 Juli. Beberapa kegiatan yang diselenggarakan seperti Talkshow Klungkung Smartcity, Talkshow dari komunitas anak alam tentang kisah pendidikan anak pedalaman, Bali United Goes To School, Bakti Sosial, Pengobatan gratis, donor darah, yoga massal dan jalan santai.
Selain itu, dibidang akademik, pihak sekolah juga mengadakan lomba ekstern mata pelajaran tingkat SMP, diantaranya lomba Psikotes, Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI), Tari Jauk Manis dan Mekendang Tunggal. “Untuk intern kita juga adakan lomba pemilihan Putra Putri Ekasma, lomba kebersihan kelas dan lainnya,” ujar Putu Suardi. (bbn/rlsklk/rob)
Berita Klungkung Terbaru
Reporter: -