search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Bupati Giri Prasta Tepis Rumor Badung Mengalami Defisit
Kamis, 11 Juni 2020, 18:00 WITA Follow
image

beritabali/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Bupati Badung Giri Prasta menepis rumor yang beredar di tengah masyarakat yang menyebutkan Pemkab Badung mengalami defisit


[pilihan-redaksi]
"Pada kesempatan ini saya juga ingin menyampaikan kepada masyarakat, atas kuasa Ida Hyang Widhi Wasa Pemkab Badung masih memiliki cadangan dana sebesar Rp 500 M yang bisa digunakan apabila dibutuhkan oleh masyarakat," terangnya saat merealisasikan penyerahan Punia (bantuan) kepada 246 Sulinggih se-Kabupaten Badung, di Griya Kediri Sangeh Abiansemal, Kamis (11/6). 


Sementara itu Ida Pedanda Gede Ngurah Putra Keniten dari Griya Kediri Sangeh mengatakan secara pribadi merasa sangat diperhatikan dan dihormati oleh Pemerintah Kabupaten Badung. Niat tulus Pemerintah Kabupaten Badung dalam memberikan perhatian pada Sulinggih se-Kabupaten Badung sangat dihargai dan mendukung Kabupaten Badung yang berlandaskan Tri Hita Karana. 


"Semoga melalui upaya sekala dan niskala yang ditempuh Pemkab bersama Sulinggih Wiku dan pemangku pandemi Covid-19 ini cepat berlalu sehingga kembali terwujudnya kedamaian hidup masyarakat," ujar Ida Pedanda.


Turut hadir pada kesempatan tersebut anggota DPRD Badung Ida Bagus Sunarta dan IGA Inda Trimafo Yudha, Kadisbud Gede Eka Sudarwita dan Camat Abiansemal I.B. Mas Arimbawa.

Reporter: bbn/rls



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami