Akun
guest@beritabali.com
Beritabali ID: —
Langganan

Beritabali Premium Aktif
Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium
Video Anya Geraldine Joget Bareng Jefri Nichol Jadi Omongan
BERITABALI.COM, NASIONAL.
Postingan terbaru Anya Geraldine di Instagram sukses bikin heboh. Bagaimana tidak, dia membagikan video saat bikin video TikTok bareng Jefri Nichol. Di situ, keduanya tampak asyik berjoget dengan iringan musik remix 'Anjing Banget' yang lagi viral di TikTok.
Dalam keterangannya, Anya Geraldine mengaku butuh perjuangan keras untuk bisa bikin konten tersebut. Mereka tidak hanya sekali take adegan. "Penuh dengan perjuangan, ya kan @jefrinichol?" tulis Anya Geraldine di Instagram pada Selasa (19/1/2021). Menanggapi itu, Jefri Nichol pun langsung membalasnya. Dia berseloroh main TikTok bukan keahliannya.
"Jadi TikTokers bukan bidang kitanya," kata bintang film Dear Nathan tersebut di kolom komentar. Tidak menunggu lama, video joget Anya Geraldine dan Jefri Nichol ini segera banjir komentar dari para netizen. "Dahlah malez aku liat kau Anya," ujar @radhaalvioni. "Jefri Nichol tekanan batin," timpal @suciprthw_.
"Pepet semuanya," imbuh @marlowannabe. "Kemarin Ariel, sekarang Jefri. Hemm rebut semuaa saja suuu," tambah @diana_bordin. Hingga berita ini diunggah, video itu pun sudah ditonton lebih dari 3 juta kali dengan ribuan komentar.(sumber: suara.com)
Reporter: bbn/net
Berita Terpopuler
Bajang Karangasem Tewas Tertabrak Truk di Depan Depo Pertamina Antiga
Dibaca: 3053 Kali
ABOUT BALI

Film Dokumenter Hidupkan Kembali Sejarah Tari Kecak di Bedulu

Makna Tumpek Landep Menurut Lontar Sundarigama

Tari Sanghyang Dedari Nusa Penida Diajukan Jadi Warisan Budaya Tak Benda

Mengenal Tetebasan Gering, Topik Menarik di Festival Lontar Karangasem
