Akun
guest@beritabali.com
Beritabali ID: —
Langganan

Beritabali Premium Aktif
Nikmati akses penuh ke semua artikel dengan Beritabali Premium
Nelayan Karangasem Kehilangan Mesin Perahu di Pesisir Bunutan
BERITABALI.COM, KARANGASEM.
Seorang nelayan bernama I Wayan Sumada asal Banjar Dinas Lebah, Desa Purwakerthi, Kecamatan Abang, Karangasem baru-baru ini kehilangan mesin jukung di kawasan pesisir Bunutan.
Kapolsek Abang, AKP. I Ketut Anyar Wijana saat dikonfirmasi membenarkan adanya laporan terkait hilangnya mesin jukung milik nelayan tersebut. Ia mengatakan, kejadiannya dilaporkan pada Jumat 31 Maret 2023 lalu.
"Dari keterangan pemilik, mesin itu ditaruh masih nempel di perahu sejak tanggal 23 Maret lalu dan ditinggal begitu saja, setelah dilihat kembali pada 31 Maret lalu mesin sudah tidak ada pada jukung," ujarnya.
Sementara itu, dari informasi yang dihimpun, perahu tersebut terparkir dengan beberapa perahu lainnya di lokasi yang sama setelah sebelumnya digunakan melaut oleh orang tua korban pada Senin (20/3/2023) lalu. Saat diparkir, posisi mesin memang tidak dilepas dan masih menempel di perahu yang luput dari pengawasan pemilik perahu.
Hingga saat ini, pihak polisi Polsek Abang masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap pelaku yang mengambil mesin jukung tersebut. Sementara akibat kejadian tersebut korban mengalami kerugian mencapai Rp 15 juta.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/krs
Berita Terpopuler
Bajang Karangasem Tewas Tertabrak Truk di Depan Depo Pertamina Antiga
Dibaca: 3162 Kali
ABOUT BALI

Film Dokumenter Hidupkan Kembali Sejarah Tari Kecak di Bedulu

Makna Tumpek Landep Menurut Lontar Sundarigama

Tari Sanghyang Dedari Nusa Penida Diajukan Jadi Warisan Budaya Tak Benda

Mengenal Tetebasan Gering, Topik Menarik di Festival Lontar Karangasem
