search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Momen Koster dan Giri Prasta Bertemu, Bantah Soal Rebutan Kursi Gubernur
Senin, 1 Mei 2023, 14:52 WITA Follow
image

beritabali/ist/Momen Koster dan Giri Prasta Bertemu, Bantah Soal Rebutan Kursi Gubernur.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Gubernur Wayan Koster menyambangi Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta pada belum lama ini pada Sabtu (29/4/2023) malam, cukup menyita perhatian publik. 

Tak heran karena isu kerenggangan hubungan keduanya santer selama beberapa tahun belakangan. Kelompok Ahli Gubernur Bali Nyoman Sukataya menuturkan pertemuan Koster dan Giri Prasta terbilang penuh keakraban. 

Kehadiran Koster di rumah jabatan Bupati Badung tidak lain untuk menjenguk Giri yang dikabarkan tengah sakit.

"Saya sendiri dapat info dari tim internal bahwa Pak Gub (Koster) dan Pak Giri hanya berdua di dalam ruangan. Sifatnya privat, saling mendukung, ya saling menguatkan lah, beri dukungan moril," ungkap Sukataya Minggu (30/4/2023).

"Saya sudah izin untuk menyampaikan kabar ini. Suasana baik-baik saja. Bahkan secara gestur baik saja kok. Tidak ada masalah itu, isu-isu yang tidak sedap soal hubungan biarkan saja," ujarnya.

Pertemuan Giri Prasta dan Koster berlangsung sekitar satu jam. Koster datang pada Sabtu malam usai hadir di acara focus group discussion (FGD) di Besakih, Karangasem. 

Keduanya membicarakan banyak hal terkait pemerintahan, rencana partai, dan tentunya ngobrol santai tentang banyak hal di luar pemerintahan. Koster, ungkap Sukataya, disebut mengharapkan Giri Prasta cepat pulih agar bisa bertugas seperti sedia kala.

"Artinya sama-sama kader saling menguatkan, ibarat bapak dan anak. Apalagi Pak Giri Prasta kan jarang terlihat di publik. Dukungan moril yang disampaikan, dan supaya bisa kembali tandem antara provinsi dan kabupaten, tugas kepartaian. Itu saja," paparnya.

Menurutnya, Giri Prasta dan Koster masih sangat komunikatif. Ia membantah pertemuan itu terkait koordinasi Pilgub Bali, apalagi soal rebutan kursi Gubernur Bali.

"Ah, biarkan saja orang-orang yang tidak suka melempar isu itu. Karena kan keduanya adalah figur unggul dan dinilai berhasil di posisi pimpinan daerah masing-masing. Punya kans besar. Dua figur partai yang tangguh dan ada upaya mengadu banteng," pungkasnya.

Editor: Robby

Reporter: bbn/aga



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami