search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Kebakaran Hebat di Ruko Kuta, Kerugian Ditaksir Ratusan Juta Rupiah
Selasa, 18 Juni 2024, 18:19 WITA Follow
image

beritabali/ist/Kebakaran Hebat di Ruko Kuta, Kerugian Ditaksir Ratusan Juta Rupiah.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BADUNG.

Kebakaran hebat terjadi di sebuah ruko (rumah toko) lantai 3 di Jalan Raya Kuta Gang Selamat nomor 6, Kuta, pada Selasa 18 Juni 2024 sekitar pukul 11.00 WITA. 

Pemilik ruko, H Muhamad Rida (53) mengalami kerugian ratusan juta rupiah akibat peristiwa kebakaran tersebut. 

Menurut Kasi Humas Polresta Denpasar AKP Ketut Sukadi, sumber api belum bisa dipastikan, namun diduga berasal dari hubungan arus pendek. Mengingat pada saat kejadian tidak ada aktivitas di lantai III. 

Dijelaskannya, bangunan ruko lantai 3 yang terbakar digunakan untuk tempat kerja pembuatan tas rajutan dan topi kerajinan. Sedangkan di lantai 1 masih utuh tempat untuk menyimpan hasil kerajinan topi dan tas rajutan. Begitu pula di lantai II juga utuh tempat untuk dapur dan kamar. 

"Bangunan ruko yang terbakar terletak di lantai III rangka kusen beratap asbes," ujar AKP Sukadi, pada Selasa 18 Juni 2024. 

Ia kembali menerangkan, menurut keterangan saksi Sari Dewi, sebelum kebakaran terjadi dia bersih-bersih di dalam kamar lantai II. Beberapa saat kemudian saksi mencium ada bau gosong sehingga naik ke atas lantai III. 

Melalui jendela, saksi melihat ada kepulan asap di lantai III. Kemudian saksi turun ke bawah minta pertolongan dan berteriak ada kebakaran. 

"Saksi lemas dan pingsan," ungkap AKP Sukadi, pada Selasa 18 Juni 2024. 

Sementara saksi I Luh Agusti yang mendengar adanya kebakaran di lantai 3, bergegas menyelamatkan sepeda motornya ke tempat yang aman. 

Sekitar 10 menit kemudian, petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi dan melakukan pemadaman. Sebanyak 4 unit mobil damkar dikerahkan. Petugas damkar terus berusaha menyemprotkan selang air ke lokasi titik kebakaran. Hingga pukul 13.20 WITA, secara keseluruhan api tersebut dapat dipadamkan. 

Untuk kerugian material saat ini masih belum bisa ditafsirkan karena masih menunggu inventarisir dari pihak pemilik. 

"Dugaan sementara kebakaran karena adanya korsleting listrik. Masih koordinasi dengan Labfor Polda Bali untuk tentukan penyebab kebakaran.

Editor: Robby

Reporter: bbn/spy



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami