search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Lapangan Pekerjaan Konstruksi di Bali Melonjak Sebesar 25,78 Ribu Orang
Rabu, 6 November 2024, 10:35 WITA Follow
image

bbn/ilustrasi/Lapangan Pekerjaan Konstruksi di Bali Melonjak Sebesar 25,78 Ribu Orang.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali mencatat angkatan kerja pada Agustus 2024 tercatat sebanyak 2,71 juta orang, meningkat 23,86 ribu orang dibandingkan Agustus 2023. Pada periode yang sama, Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) mengalami kenaikan sebesar 0,03 persen poin menjadi 77,11%.

Plt Kepala BPS Bali Kadek Agus Irawan menyatakan pada Agustus 2024, jumlah penduduk yang bekerja sebanyak 2,67 juta orang, meningkat 47,60 ribu orang dibandingkan kondisi Agustus 2023. Lapangan pekerjaan yang mengalami peningkatan terbesar adalah Konstruksi yang meningkat sebanyak 25,78 ribu orang. 

Sementara sektor dengan penurunan terbesar yaitu Perdagangan Besar dan Eceran yang berkurang sebesar 21,57 ribu orang. Sebanyak 1,31 juta orang (49,32%) bekerja pada kegiatan formal, meningkat 1,67 persen poin dibanding Agustus 2023.

Pekerja di Bali pada Agustus 2024 masih didominasi oleh pekerja berpendidikan SD ke bawah dengan persentase sebesar 31,22% (832,13 ribu orang). Dibandingkan dengan Agustus 2023, persentase setengah pengangguran turun sebesar 0,22 persen poin menjadi 2,35%, sementara persentase pekerja paruh waktu sebesar 23,17% (turun 0,37 persen poin).

Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Provinsi Bali pada Agustus 2024 sebesar 1,79%, turun 0,90 persen poin dibandingkan dengan Agustus 2023. TPT tertinggi tercatat di Kota Denpasar sebesar 2,11%.

Editor: Robby

Reporter: bbn/rls



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami