search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Petani Ubud Jadi Figuran Julia Roberts
Minggu, 18 Oktober 2009, 08:26 WITA Follow
image

Beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, GIANYAR.

Syuting film Hollywood Eat, Pray, Love (EPL) di Ubud Bali membawa berkah tersendiri bagi petani di kampung turis itu. Beberapa petani mendapat kesempatan menjadi pemain figur film yang dibintangi artis Julia Roberts itu.


Rejeki dadakan ini antara lain dirasakan beberapa petani di Desa Bentuyung Ubud. Selama proses syuting di Desa itu, beberapa petani diberi kesempatan untuk menjadi pemain latar film EPL.

Salah seorang petani yang mendapat kesempatannumpang lewat disyuting kru film Hollywood adalah Ni Nyoman Pasek.


Selama dua hari proses syuting di Desa Bentuyung, petani wanita tua ini diminta untukakting oleh kru film Hollywood.



Saya diminta lakukan adegan memikul padi yang habis panen, kata Nyoman.



Petani lainnya Made Mangku, juga mengaku mendapat rejeki ikut disyuting kru film Hollywood.

Kalau saya diambil gambar saat sedang menyabit rumput di sawah, jelas pria tua berumur 60 tahun ini.

Untuk kegiatanakting selama satu hari, baik Nyoman maupun Made dibayar pihak pembuat film sebesar Rp. 200 ribu. Selama dua hariakting, mereka mendapat bayaran Rp 400 ribu.


Lumayan pak, buat tambahan ngerayain hari raya Galungan dan Kuningan, kata Made Mangku tersenyum. (art)

Reporter: bbn/rob



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami