search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Dicky Topan Meninggal Dunia Akibat Pembengkakan Jantung
Jumat, 8 Juli 2022, 10:24 WITA Follow
image

bbn/Suara.com/Dicky Topan Meninggal Dunia Akibat Pembengkakan Jantung

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NASIONAL.

Kabar duka datang dari dunia seni peran Tanah Air. Pesinetron Dicky Topan meninggal dunia pada 7 Juli 2022. Informasi meninggalnya Dicky Topan disampaikan sang ibu Lusi Yanti saat dikonfirmasi lewat sambungan telepon pada Jumat dini hari (8/7/2022).

"Iya, Dicky meninggal. Maafin kesalahan Dicky ya," ujar Lusi sambil menangis.

Diceritakan Lusi Yanti, Dicky Topan menghembuskan napas terakhir usai berjuang melawan pembengkakan jantung.

"Sudah dua tahun, dari 2020," kisah Lusi.

Lusi Yanti juga sempat memberi penjelasan singkat tentang kondisi Dicky Topan sebelum meninggal dunia. Lelaki 26 tahun yang awalnya masih sehat tiba-tiba mengalami kembung dan merasakan kaku di bagian kaki.

"Katanya yang dirasain itu," tutur Lusi Yanti.

Sayang, Lusi Yanti belum bisa berkisah banyak soal kondisi Dicky Topan karena masih harus mengurus jenazah putranya.

Saat ini, jenazah Dicky Topan masih disemayamkan di rumah duka di kawasan Petojo, Jakarta. Keluarga rencananya akan memakamkam Dicky di TPU Karet Bivak, Jakarta.

"Dikubur nanti habis salat Jumat," tutur Lusi Yanti.

Dicky Topan semasa hidup mulai dikenal publik usai membintangi sinetron Si Entong yang tayang di MNCTV. Nama Topan yang melekat dalam sosok pemilik nama asli Dicky Lebrinato muncul berkat perannya di sinetron itu.

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami