search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Libur Cuti Bersama Imlek 2023, Kendaraan dari Jawa Padati Gilimanuk
Sabtu, 21 Januari 2023, 18:42 WITA Follow
image

beritabali/ist/Libur Cuti Bersama Imlek 2023, Kendaraan dari Jawa Padati Gilimanuk.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, JEMBRANA.

Liburan cuti bersama dalam rangka Hari Raya Imlek, pulau Bali tetap menjadi daerah tujuan wisata untuk berlibur. Buktinya kendaraan wisatawan asal pulau Jawa ini tampak mulai ramai masuk Bali melalui Pelabuhan Gilimanuk.

Dari pantauan di Pos 2 pemeriksaan pintu masuk Bali, terlihat kendaraan mengular saat baru turun dari kapal yang sandar di dermaga LCM Pelabuhan Gilimanuk Sabtu (21/01/2023) siang.

Menurut Kapolsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk Kompol I Dewa Putu Werdiana, sejak Sabtu pagi hingga siang memang terjadi peningkatan jumlah kendaraan kecil milik warga asal Jawa masuk ke Bali. Mereka rata-rata mengaku berlibur ke Bali saat libur cuti bersama.

"Memang jika dilihat dari peningkatan arus kendaraan kecil ada peningkatan, namun hanya 1 persen saja. Namun demikian sebagai antisipasi kami sudah menyiapkan langkah untuk menghindari penumpukan. Selain itu juga tetap menerapkan protap pemeriksaan baik orang, barang maupun kendaraan yang masuk Bali," terang Kapolsek.

Sementara salah satu wisatawan Agung Galih asal Pasuruan Jawa timur mengaku liburan bersama keluarga selama 2 malam di Bali dalam rangka liburan cuti bersama ini.

"Ya saya sama keluarga ke tempat wisata yang bagus di Bali mumpung liburan ini mas. Liburannya sampai Senin 23 Januari 2023," katanya.

Diprediksi lonjakan kendaraan pribadi wisatawan akan terjadi kenaikan hingga Minggu besok.

Editor: Redaksi

Reporter: bbn/jbr



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami