search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Miliuner AS Habiskan Rp30 Miliar Tiap Tahun Supaya Muda Lagi
Minggu, 29 Januari 2023, 09:09 WITA Follow
image

beritabali.com/cnbcindonesia.com/Miliuner AS Habiskan Rp30 Miliar Tiap Tahun Supaya Muda Lagi

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DUNIA.

Hasrat ingin terus menjadi muda menjangkiti salah satu miliuner asal Amerika Serikat, Bryan Johnson. Ia bahkan tak segan merogoh kocek jutaan dolar Amerika Serikat setiap tahunnya untuk menjadikan tubuhnya tetap prima.

Pria berusia 45 tahun itu telah menghabiskan US$ 2 juta atau sekitar Rp29,9 miliar dalam satu tahun untuk menjalani serangkaian prosedur dengan memanfaatkan teknologi canggih. Tujuannya supaya bisa memodifikasi dan memperbarui tubuhnya.

"Apa yang saya jalankan mungkin terkesan ekstrem, tetapi saya mencoba untuk membuktikan bahwa menyakiti diri sendiri dan kerusakan bukannya tidak terelakkan," ujar Bryan.

Ia mengungkapkan, dalam menjalani prosedur supaya tetap muda, ia memiliki tim yang terdiri atas 30 dokter dan pakar. Mereka dipekerjakan Bryan supaya bisa mengembalikan jantungnya ke usia 37 tahun, kapasitas paru-paru layaknya anak muda berusia 18 tahun, serta kulitnya kembali seperti umur 28 tahun.

Yang paling mencengangkan, ia juga berencana mengembalikan organ tubuhnya yang lain kembali layaknya anak remaja, tak terkecuali alat vitalnya. Bryan yang merupakan pendiri dan CEO perusahaan neurotechnology, Kernel, harus menjalani serangkaian rutinitas ketat yang disebut sebagai The Project Blueprint supaya bisa mencapai target-target pembaruan dalam tubuhnya.

Project ini mengharuskan Bryan untuk menjalankan rutinitas seperti diet vegan, hingga hanya mengonsumsi sekitar 1.977 kalori setiap harinya. Tak hanya diet, ia juga harus menjalankan olahraga intens secara rutin.

Meski terdengar keras, Bryan berkeinginan supaya project nya ini dapat menjadi bahwa penuaan yang dialami tubuh manusia bisa dicegah dengan bantuan teknologi canggih.

Selain itu, Bryan juga mengakui bahwa keinginannya supaya bisa awet muda didasari dari kondisi masa lalunya yang hidup tidak sehat hingga harus mengalami peningkatan berat badan ekstrem dan menyebabkannya depresi hingga hampir bunuh diri.(sumber: cnbcindonesia.com)

Editor: Juniar

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami