search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Ormas Diingatkan Agar Tak Sweeping Tempat Hiburan Malam Selama Ramadhan
Sabtu, 25 Maret 2023, 13:27 WITA Follow
image

bbn/liputan6.com/Ormas Diingatkan Agar Tak Sweeping Tempat Hiburan Malam Selama Ramadhan.

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, JAKARTA.

Organisasi masyarakat (ormas) diingatkan agar tidak melakukan sweeping atau razia tempat hiburan malam selama bulan ramadhan. 

"Oleh karenanya kita mengimbau untuk organisasi masyarakat apapun tidak boleh melakukan sweeping di tempat hiburan. Karena sudah ada yang diberi amanah oleh undang-undang, kepolisian," kata Dirnarkoba Polda Metro Jaya, Kombes Pol Hengki kepada wartawan, Sabtu, (25/3/2023).

Oleh karena itu, kata Henki, polisi akan melakukan sweeping selama bulan ramadhan.

"Khususnya antisipasi oleh kelompok kelompok atau ormas yang bukan merupakan tugasnya melakukan razia atau sweeping," ucapnya.

Hengki mengatakan, pemantauan tempat hiburan malam dilakukan di kawasan SCBD, Gunawarman, Senopati, PIK, Menteng Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Jakarta Timur, termasuk wilayah aglomerasi.

"Tujuannya agar pemilik tempat hiburan menaati aturan jam operasi yang telah ditentukan," katanya.

Hengki menambahkan kegiatan ini sesuai dengan Surat Edaran Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) Nomor e-0009/SE/2023 tentang Penyelenggaraan Usaha Pariwisata pada Bulan Suci Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 1444 H yang dikeluarkan pada 21 Maret 2023.

"Semua tempat hiburan sesuai surat edaran adalah semua tempat hiburan seperti, karaoke bar, diskotek, kafe, dan sebagainya yang mengundang masyarakat banyak harus tutup pada jam 24.00 WIB tidak boleh lebih," katanya.

Sementara, kata Henki, berdasarkan hasil pengecekan, baik di Gunawarman, SCBD maupun Senopati sudah mentaati peraturan dengan menutup tempat hiburan pukul 24.00 WIB. "Di Ambrosia ini tadi ada yang melampaui jam lewat," katanya. (sumber: liputan6.com)

Editor: Robby

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami