Pasca-siswa Kesurupan, Begini Situasi Kunjungan di Oleh-oleh Blangsinga
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, GIANYAR.
Heboh peristiwa kesurupan yang terjadi di parkiran oleh-oleh Blangsinga, Desa Saba, Kecamatan Blahbatuh, Senin lalu (14/12), ternyata tidak memengaruhi kunjungan ke pusat oleh-oleh tersebut.
Pengunjung yang datang untuk ke oleh-oleh sekaligus ke air terjun tetap normal. Tokoh masyarakat Blangsinga, Nyoman Artawa, mengakui memang ada siswa yang kesurupan di parkiran.
“Kami dengar dia injak canang dan meludahi waktu di Tanah Lot,” ujar dia.
Persoalan itu sudah selesau setelah pihak rombongan memohon maaf. “Sudah kemarin minta maaf di Tanah Lot,” jelas dia.
Namun, persoalan itu tidak memengaruhi kunjungan ke oleh-oleh khas Bali itu. “Ramai, normal,” imbuhnya.
Sementara itu, Perbekel Saba, Redhana menyatakan situasi kini sudah normal. “Normal, tidak ada gejolak apa, karena sumber kerauhannya kan dari luar Blangsinga, kebetulan kejadiannya di Blangsinga,” tutupnya.
Sebelumnya, sejumlah rombongan siswa SMP asal Jogjakarta berkunjung ke oleh-oleh itu. Di parkiran, siswa itu teriak histeris.
Pemangku setempat berusaha memerciki tirta dan warga berusaha meredam dengan menenangkan. Ada juga siswa yang dibaringkan di bale bengong.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/gnr