Pedagang Pasar Rakyat Gianyar Kehilangan 7 Sak Ikan Teri
GOOGLE NEWS
BERITABALI.COM, GIANYAR.
Pedagang di Pasar Rakyat Gianyar, Ni Kadek Budiasih, kehilangan 7 sak ikan teri.
Ikan diduga diambil orang tak dikenal yang terekam kamera CCTV Selasa (2/8) pukul 15.06. Pelaku tampak mondar mandir beberapa kali di sekitar TKP mulai Pukul 14.24 WITA.
Baca juga:
Seorang Nelayan Menghilang
Saat kejadian sebagian besar pedagang pada waktu itu kebanyakan tutup. Terduga pencuri terekam mengenakan baju kaos merah celana pendek, memakai helm dan masker hitam. Dengan gampang mengangkut 7 kampil ikan teri secara bertahap.
Atas kejadian itu, korban Kadek Budiasih sudah melaporkan kejadian ini ke kepolisian.
“Seharga Rp 5 juta barang saya hilang,” ujar Budiasih, Jumat (5/8).
Korban juga melapor ke pengawas pasar mengenai nasibnya. Dia berharap pelaku bisa ditangkap dan mengembalikan kerugian yang diderita.
“Saya juga sudah lapor polisi, mudah-mudahan ketemu,” ujarnya.
Kadek Budiasih bertanya-tanya terkait keamanan pasar. Sebab sepengetahuannya, cukup banyak disiagakan petugas keamanan di pasar yang megah ini.
”Pengamanan kurang maksimal padahal petugasnya banyak,” keluhnya.
Editor: Redaksi
Reporter: bbn/gnr