search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Seorang Nelayan Menghilang
Sabtu, 15 September 2007, 17:57 WITA Follow
image

beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, BULELENG.

Mengoncor atau mencari ikan di sebuah rumpon di tengah laut di Perairan Buleleng, Kadek Sarmanaya, warga Dusun Kubu Gembong, Desa Anturan Kecamatan Buleleng dilaporkan menghilang akibat tenggelam saat menyelamatkan jukungnya yang terlepas dari rumpon.

 

" sampai saat ini masih dalam pencarian Pol Air Anturan dan diperkirakan sudah meninggal karena tenggelam di tengah laut yang dalamnmya hampir mencapai seratus lima puluh meter,"ungkap Dan Pos Pol Air Anturan, Aiptu. Nyoman Sudarta disela-sela pencarian korban.

Putu Sumardana, teman korban yang diajak mengoncor di rumpon sekitar 10 mil dari pantai anturan mengungkapkan sesampai ditengah laut dirinya bersama korban merapat ke rumpon, beberapa saat setelah mencari ikan, jukung yang dibawa terlepas dan terbawa arus.

 

"Sarmanaya buka baju dan hanya pakai celana dalam berenang mengejar jukungnya, namun saat ditengah lautan itu, teman saya tenggelam karena kecapaian dan sampai sekarang belum ditemukan."ungkapnya.
Upaya pencarian sampai Sabtu sore masih terus dilakukan Polisi Perairan Anturan bersama sejumlah nelayan di pesisir Panta Buleleng, namun korban Kadek Sarmanaya yang mempunyai satu istri dan tiga anak itu belum ditemukan juga. 

Reporter: bbn/ctg



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami