search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Terapi Pijat Bir Untuk Tingkatkan Vitalitas
Sabtu, 5 Desember 2009, 07:12 WITA Follow
image

Beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, DENPASAR.

Selain untuk diminum, minuman beralkohol rendah, bir, ternyata juga bisa digunakan untuk terapi pijat dan spa. Pijat dengan bir ini berkhasiat untuk kesegaran tubuh dan meningkatkan vitalitas kaum pria.

Pijat dan spa dengan menggunakan bir ini antara lain terdapat di kawasan Renon Denpasar. Untuk bisa menikmati terapi pijat ini, Anda harus merogoh kocek sebesar Rp 200 ribu, untuk terapi pijat selama dua jam.

Sebelum dipijat dengan menggunakan bir, kaki Anda akan dibersihkan dan dipijat perlahan dalam wadah berisi air garam dan bunga. Selain untuk membersihkan kaki yang akan dipijat, proses ini juga untuk menciptakan rasa relaks sebelum memulai proses terapi.

Setelah menjalani proses cuci kaki, terapi pijat dengan bir pun dimulai. Bagian tubuh yang akan dipijat terlebih dulu disemprot dengan cairan bir dingin dan selanjutnya dipijat selama dua jam.


Usai proses pemijatan dengan bir selama dua jam, terapi dilanjutkan dengan berendam di ‘bathtub’. Sambil berendam, Anda akan diguyur bir pada beberapa bagian tubuh. Jika mau, sambil berendam, Anda juga bisa minum bir dingin dalam gelas.

Tehnik pijat dengan bir ini tak jauh berbeda dibanding jenis pijat lainnya. Yang membuatnya berbeda hanya pada penggunaan cairan bir sebagai pengganti minyak untuk pijat atau cairan lotion.

“ Berbagai kandungan vitamin, protein, dan gula yang terdapat dalam bir tersebut sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Pijat dengan bir ini berkhasiat untuk menghaluskan kulit, memulihkan kesetabilan hormon dan meningkatkan stamina setelah melakukan aktivitas sehari-hari. Bagi para pria, terapi pijat ini juga bisa untuk meningkatkan vitalitas,” kata Lina, pengelola terapi ini.

Meski relatif mahal, terapi pijat dan spa dengan bir ini banyak di minati oleh wisatawan domestik maupun mancanegara yang sedang berlibur ke Pulau Bali.


 

Reporter: bbn/net



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami