search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
BNP : Bali Lokasi Produksi Narkoba
Selasa, 26 April 2011, 20:56 WITA Follow
image

Beritabali.com

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, TABANAN.

Badan Narkotika Provinsi (BNP) mensinyalir Bali kini tidak lagi menjadi daerah transit narkoba, melainkan sudah digunakan untuk memproduksi narkoba.

Hal itu diungkapkan Kepala Pelaksana Harian Badan Narkotika Provinsi (BNP) Bali, Gusti Ketut Budiartha saat membuka Penyuluhan bahaya narkoba di aula SOS Children's Village, Banjar Bunut Puhun,Desa Bantas, Selemadeg Timur, Tabanan, Selasa (26/4).

" Tentunya, kita harus kompak memerangi bersama. Terutama generasi muda dan pelajar," tegasnya di hadapan ratusan palajar SMP dan SMA, serta masyakarat umum di Tabanan, seperti Kepala Dusun, Klian adat dan kader posyandu.

Dari penyuluhan ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan tentang bahaya narkoba, sekaligus mengantisipasi merebaknya pengguna dan pengedar narkoba. "Diharapkan, para siswa bisa menjadi informan dan contoh bagi gerakan perang terhadap narkoba, narkoba tak hanya merusak mental pelajar tapi juga memicu merebaknya penyakit HIV/AIDS yang mematikan," jelasnya.

 

Selain Budiarta sebagai darasumber penyuluhan tersebut yakni Kabag Opsnal Dir Reserse Narkoba Polda Bali, AKBP Made Asmirwati, petugas Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Tabanan, Aiptu Ketut Natha dan perwakilan dari organisasi Brahma Kumaris, Denpasar, sister Sukreni. 


 

Reporter: bbn/psk



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami