search
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
radio_button_unchecked
light_mode dark_mode
Gubernur NTB Serahkan Bantuan Pembangunan Pura Dalem
Jumat, 18 September 2020, 22:00 WITA Follow
image

beritabali/ist

IKUTI BERITABALI.COM DI

GOOGLE NEWS

BERITABALI.COM, NTB.

Pemberian bantuan untuk pembangunan Pura Dalem Swasta Pranawa, Abiantubuh, Kota Mataram dilakukan oleh Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Dr H Zulkieflimansyah, Kamis (17/9). 

Bantuan  diserahkan secara langsung oleh Gubernur Zul, kepada Ketua Pura Dalem Swasta Pranawa, Ida Wayan Sugata pada acara ngerahinin serangkaian Hari Raya Galungan.

Ketua Pura Dalem Swasta Pranawa Abiantubuh, Ida Wayan Sugata mengaku sangat senang dengan kehadiran Gubernur di tengah-tengah umat Hindu Kota Mataram. Pasalnya, dari tahun 60-an, baru kali ini mendapat kunjungan dari Gubernur NTB.

"Baru kali ini tumben-tumben dikunjungi oleh orang nomor satu di daerah kita. Terima kasih pak Gubernur," ungkap Ida Wayan Sugata. 

Mewakili masyarakat, pihaknya berharap Gubernur dapat terus amanah dalam melaksanakan tugasnya selaku pemimpin di Provinsi NTB.
Sementara itu Gubernur Zul dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dan penuh kekeluargaan krama Hindu di Pura Dalem Swasta Pranawa Abiantubuh. 

Hal ini menurut Gubernur Zul, membuktikan bahwa NTB merupakan daerah yang begitu ramah untuk dikunjungi oleh siapapun. Dalam kesempatan Gubernur juga menyinggung soal pelaksanaan Pilkada serentak di NTB dan seluruh Indonesia. Momentum Pilkada kata Zul, jangan sampai menjadi pemecah kerukunan antar masyarakat NTB. 

Sebaliknya, Pilkada harus menjadi ajang untuk saling mempererat keharmonisan. "Partai boleh beda, calon boleh beda, tapi senyum kita harus senantiasa semanis mungkin dengan tetangga-tetangga kita," ucap Gubernur Zul.

Reporter: Humas NTB



Simak berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Ikuti saluran Beritabali.com di WhatsApp Channel untuk informasi terbaru seputar Bali.
Ikuti kami